Jurgen Klopp Senang Bisa Singkirkan Arsenal di Piala FA Inggris
Budi Santoso
Selasa, 9 Januari 2024 14:25:00
Murianews, Kudus – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menyatakan sangat senang bisa menyingkirkan Arsenal di Piala FA Inggris. Liverpool dengan gemilang mengalahkan Arsenal 2-0 di putaran ketiga Piala FA, Minggu (7/1/20024).
Liverpool tiba di London utara tanpa pemain sayap Mohamed Salah, yang tengah bergabung dengan Timnas Mesir di Piala Afrika 2024. Selain itu juga kehilangan gelandang agresif Wataru Endo, yang bergabung dengan Timnas Jepang di Piala Asia 2023.
Selain itu Virgil van Dijk juga absen karena masalah kesehatan. Selain itu, banyak pemain lain seperti Dominik Szoboszlai, Andrew Robertson, Kostas Tsimikas, Thiago Alcantara, Stefan Bajcetic dan Joel Matip juga mengalami masalah cedera.
Karena itu saat Liverpool akhirnya berhasil menang 2-0, Jurgen Klopp menyatakan sangat gembira. Selanjutnya, seperti dilansir dari Daily Mail, Klpp menyebut kemenangan ini sangat luar biasa.
"Sepak bola seperti itu, kadang-kadang Anda memiliki semuanya tersedia dan kadang-kadang Anda tidak memiliki pemain terbaik yang tersedia,” ujarnya.
“Di babak pertama Anda bisa melihat permainan kami tidak berhasil. Ini bukan karena pemain baru atau apa pun, hanya saja waktunya tidak bagus dan itu tidak membantu. Sulit untuk mempersiapkan babak pertama dengan cara Arsenal bermain,” lanjutnya.
“Formasi mereka cukup istimewa dengan Havertz dan Odegaard. Mereka menggunakan formasi 4-2-2-2 dengan pemain sayap yang beroperasi lebar, yang merupakan bahaya besar. Kami hanya punya beberapa hari untuk mempersiapkan pertandingan ini,” tambahnya.
Klopp juga menyebut para pemainnya menikmati permainan, setidaknya di babak kedua. Jika mereka bermain dengan permainan yang sama seperti babak pertama maka situasinya akan sulit.
“Kami lebih nyaman dengan gol bunuh diri, yang tidak bisa dihitung oleh siapa pun. Kami memiliki peluang untuk mencetak gol tetapi harus menunggu di detik-detik terakhir, tetapi itu bagus dan kami benar-benar bahagia," tutup Jurgen Klopp.
Liverpool kini telah lolos ke semifinal Piala Liga Inggris dan babak 16 besar Liga Europa. Kemudian mereka juga lolos ke babak keempat Piala FA Inggris,setelah menyingkirkan Arsenal.



