Rabu, 19 November 2025


Menurut Sky Sports, The Blues Chelsea ingin mendapatkan transfer mendekati £65 juta untuk Mason Mouth. Setelah dua tawaran pembukaan ditolak, kini Manchester United bersiap untuk penawaran ketiganya.

Pada penawaran awal, Manchester United diperkirakan menyampaikan tawaran senilai £50 juta. Diperkirakan Chelsea menginginkan pada angka £ 65 juta, dan sejauh ini United dimungkinkan memiliki batas yang tidak akan mereka lewati.

Karena aturan Financial Fair Play, kecil kemungkinan United dapat menghabiskan sebagian besar anggaran mereka untuk satu pemain. Selain itu mereka juga butuh tambahan pemain di sector lain di tim.

Potensi penjualan pemain yang akan dilakukan bisa meningkatkan daya beli mereka. Kemungkinan Mount bertahan di Stamford Bridge sangat kecil karena sang gelandang tidak mau menandatangani kontrak baru.

Dengan situasi ini, Chelsea memahami bahwa musim panas inilah kesempatan terakhir untuk bisa mendapatkan pemasukan dari penjualan Mason Mount. Sebab pemain inihanya memiliki satu tahun tersisa di kontraknya.BACA JUGA: Mason Mount Sepakati Gabung Manchester United“Manchester United diperkirakan akan mengajukan tawaran ketiga untuk Mason Mount karena mereka tertarik pada sang pemain. Tapi mereka juga memantau gelandang lain, jadi bukan berarti Mount adalah satu-satunya gelandang yang diminati United,” ujar Reporter Sky Sports News, Mark McAdam di Transfer Show."Chelsea menginginkan sekitar £65 juta untuk seorang pemain yang datang melalui akademi mereka dan persiapan di sana. Dia melihat satu tahap untuk menjadi masa depan di Stamford Bridge, jadi Anda bisa mengerti mengapa United menginginkannya," tambahnya.Namun pada saat ini, Chelsea menunda sampai mereka mendapatkan jumlah yang mereka inginkan. Namun diyakini, Mount akan menjadi pemain Manchester United di akhir jendela transfer musim ini.

Baca Juga

Komentar

Terpopuler