Murianews, Kudus – Masih dalam lanjutan Liga Voli Korea Selatan, Megawati Megatron dan Red Sparks akan turun bermain lagi. Mereka akan menghadapi klub GS Caltex, pada tengah pekan ini.
Seperti dilansir dari Sport Chosun, klub Daejeon Jung KwanJang Red Sparks yang diperkuat Megawati Megatron akan turun melawan GS Caltex Seoul KIXX. Pertandingan dua tim ini akan digelar pada Kamis (21/12/2023) pekan ini.
Ini merupapakan pertandingan ke-5 untuk putaran ke-3 Liga Voli Korea Selatan. Pertemuan kedua tim diprediksi akan berlangsung ketat dan seru.
GS Caltex saat ini berada di posisi ke-3 klasemen, sementara Red Sparks berada tepat dibawahnya di posisi ke-4. Kedua tim ini hanya terpaut denga empat poin saja.
Pelatih GS Caltex, Cha Sang Hyun menyatakan para pemainnya harus mempertahankan fokus dan konsistensi mereka. Dalam persaingan musim ini, GS Caltex bertekad tak bakal menurunkan standar permainan sekaligus pantang meremehkan lawan.
"Pastinya kami harus mengurangi kesalahan. Kami tidak lebih baik dari tim lain, tetapi sebagai pelatih, saya bersyukur. Kami memiliki kerja sama, waktu latihan yang banyak, dan kemampuan untuk mengacaukan lawan. Keinginan pemain untuk menang adalah hal yang penting," terang Sang Hyun, seperti dikutip dari Sports Chosun.



