Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes sama sekali tidak takut saat menghadapi Jepang. Dirinya pernah menghadapi Lionel Messi, sehingga menghadapi Jepang menjadi biasa saja.

Maarten Paes bahkan menyatakan tekad untuk bisa mengalahkan Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia akan berjumpa Jepang di SUGBK Jakarta, Jumat (15/11/2024), lalu vs Arab Saudi (19/11/2024).

Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang banyak dinilai akan menjadi tantangan berat. Meski bermain di SUGBK Jakarta, Timnas Indonesa tidak diunggulkan.

Timnas Indonesia diyakini akan menemui banyak kesulitan saat menghadapi Jepang. Karena saat ini Jepang telah menunjukkan performa yang sangat baik dan memiliki banyak bintang di timnya.

Namun, kiper timnas Indonesia, Maarten Paes menyatakan tidak khawatir meski menghadapi Jepang. Kiper berusia 26 tahun itu mengaku merasa biasa saja, menghadapi pemain besar. Di MLS Amerika dirinya bahkan menghadapi Messi.

Tidak Khawatir......

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler