Rabu, 19 November 2025

Murianews, Semarang – PSIS Semarang, yang dikenal dengan julukan Mahesa Jenar, telah mengonfirmasi akan melakukan perombakan besar-besaran menjelang putaran kedua BRI Liga 1 2024/2025.

Langkah ini akan mencakup perekrutan pemain asing baru dan pengembangan talenta muda. Seperti dilansir dari laman resmi klub, CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menegaskan rencana ini.

Rekrutmen Pemain Asing Baru

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, mengungkapkan rencana mendatangkan dua hingga tiga pemain asing untuk memperkuat timnya. Salah satu langkah strategis ini telah dimulai dengan bergabungnya Gustavo Souza, striker asal Brasil.

Pemain ini diperkenalkan sebagai senjata baru untuk memperbaiki lini serang PSIS. Kehadiran Gustavo Souza diprediksi akan mengubah komposisi pemain asing di tim PSIS.

Nama-nama seperti Fernandinho atau Taufee Skandari kemungkinan akan digantikan. Itu mengingat keduanya jarang menjadi pilihan utama pelatih Gilbert Agius.

Proses Evaluasi dan Rekomendasi

Menurut Yoyok Sukawi, Manajemen PSIS menekankan bahwa semua langkah transfer didasarkan pada rekomendasi pelatih kepala Gilbert Agius. Evaluasi tertulis dari pelatih menjadi dasar keputusan untuk merekrut pemain baru.

"Kami sudah datangkan striker grade A atas permintaan Coach Gilbert, dan proses adaptasi sedang berlangsung. Untuk pemain lain, kami menunggu rekomendasi pelatih," ujar Yoyok Sukawi.

Talenta muda...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler