Real Madrid Bidik Enzo Fernandez sebagai Pengganti Luka Modric
Budi Santoso
Jumat, 23 Mei 2025 13:23:00
Murianews, Kudus – Real Madrid dikabarkan tengah menginncar gelandang Chelsea, Enzo Fernandez, sebagai calon pengganti Luka Modric yang akan resmi meninggalkan klub pada musim panas ini. Informasi ini dilansir stasiun radio Spanyol ternama, Cadena SER.
Menurut laporan itu, manajemen Los Blancos telah menempatkan dua nama dalam daftar pencarian mereka untuk mengisi posisi yang akan ditinggalkan Modric. Selain Enzo Fernandez, satu nama lain yang menjadi target adalah gelandang Bayer Leverkusen asal Argentina, Exequiel Palacios.
Spekulasi tentang ketertarikan Real Madrid terhadap Enzo Fernandez sudah lama muncul. Pemain muda Argentina itu telah lama menjadi incaran klub-klub besar Eropa setelah tampil impresif di Piala Dunia 2022. Pemain ini membantu Timnas Argentina meraih gelar juara, sekaligus merebut gelar Pemain Muda Terbaik turnamen.
Penampilan gemilangnya itu membuat Chelsea kepincut dan akhirnya menggelontorkan dana sebesar £106,8 juta untuk membawanya ke London. Pada 2023 itu, Enzo Fernandez akhirnya meninggalkan Benfica portugal.
Namun, demikian upaya Real Madrid masih butuh proses, karena Chelsea diyakini hanya akan melepas sang gelandang jika ada tawaran yang melebihi nilai transfer mereka terdahulu. Peluang Madrid tampaknya terbuka lebar menyusul sejumlah spekulasi bahwa Enzo tertarik untuk hijrah ke Santiago Bernabeu.
Dalam beberapa wawancara, Enzo menyatakan kekagumannya terhadap klub raksasa Spanyol tersebut. Chelsea sendiri masih memiliki dua pertandingan krusial di akhir musim. Akhir pekan ini, mereka akan melawat ke markas Nottingham Forest dalam laga penting perebutan posisi lima besar Liga Premier.
Setelah itu, The Blues akan melakoni partai final Liga Konferensi Europa kontra Real Betis di mana Enzo Fernandez dipastikan menjadi salah satu pemain kunci. Diluar itu, Real Madrid menunjukan keseriusan untuk mencari pengganti sepadan bagi Luka Modric, dengan Enzo Fernandez sebagai salah satu calonnya.



