Gagal Rekrut Osimhen, Al Hilal Ajukan Tawaran Resmi untuk Darwin Nunez
Budi Santoso
Rabu, 11 Juni 2025 16:33:00
Murianews, Kudus — Klub Liga Pro Saudi masih terus bermanuver di bursa transfer. Klub kaya asal Arab Saudi ini dikabarkan mengajukan tawaran resmi ke Liverpool untuk membeli Darwin Nunez. Upaya ini mereka lakukan setelah gagal mendapatkan Osimhen.
Al Hilal kepayahan saat mencoba mendatangkan Omsimhen dari Napoli. Namun, kegagalan itu tak menyurutkan niat mereka untuk mendapatkan penyerang kaliber dunia, dengan menyampaikan tawaran resmi ke Liverpool untuk mendapatkan Darwin Nunez.
Penyerang asal Uruguay, Darwin Nunez yang masih berstatus sebagai pemain Liverpool menjadi incaran Al Hilal. Langkah ini menunjukkan keseriusan Al Hilal dalam memperkuat skuadnya dengan pemain-pemain kelas dunia demi mempertahankan dominasinya di kawasan Asia.
Menurut laporan Daily Mail, Al Hilal telah memulai proses negosiasi resmi dengan Liverpool mengenai kemungkinan transfer Nunez. Meskipun belum ada kesepakatan yang tercapai, tawaran yang diajukan menunjukkan ambisi besar klub tersebut.
Darwin Nunez sendiri dikabarkan tidak menutup kemungkinan untuk hengkang ke Liga Pro Saudi. Pihak Al Hilal juga dikabarkan telah menghubungi agen sang pemain untuk mendiskusikan syarat-syarat pribadi. Dalam hal ini Nunez juga dilaporkan siap meninggalkan Anfield setelah musim yang dinilai kurang memuaskan.
Sejak didatangkan dari Benfica pada 2022 dengan biaya mencapai £85 juta, Nunez telah mencatatkan 40 gol dan 26 assist setelah tiga musim bersama Liverpool. Namun, performanya musim lalu menurun, dengan lebih banyak memulai bermain dari bangku cadangan. Ini memunculkan spekulasi tentang nasibnya di Liverpool.
Harga Tinggi...
- 1
- 2



