Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dikabarkan bersiap kembali ke K-League yang sudah 13 tahun ditinggalkannya. Pelatih asal Korea Selatan ini dikabarkan akan segera bergabung di Ulsan HD, salah satu klub papan Korea Selatan.

Belum ada pernyataan resmi dar Ulsan HD dalam hal ini. Namun sejumlah media di Korea Selatan telah mengabarkan mengenai keputusan Ulsan HD memecat Kim Pan Gon, yang merupakan mantan pelatih Timnas Malaysia.

Selanjutnya media-media di Korea Selatan mulai menyebarkan spekulasi tentang kemungkinan posisi yang kosong tersebut akan diisi oleh Shin Tae-yong. Momen ini diperkirakan menjadi sangat emosional bagi Shin Tae-yong yang sudah 13 tahun tidak berkecimpung di K-League lagi.

Menurut berbagai sumber yang tersebar di media Korea Selatan, Shin Tae-yong kabarnya akan menandatangani kontrak berdurasi 2 tahun 5 bulan di Ulsan HD. Dengan demikian, Shin Tae-yong , akan berada di klub Ulsan HD setidaknya sampai akhir tahun 2027.

Spekulasi yang berkembang di Korea Selatan juga menyebut, jika kesepakatan ini jadi terealisasi, Shin Tae-yong berpotensi mencetak sejarah sebagai pelatih dengan bayaran tertinggi sepanjang sejarah K-League. Tetapi tetap saja bayarannya masih kalah dibanding saat dirinya menangani Timnas Indonesia.

Seperti dilansir dari CNN Indonesia, Shin Tae-yong menerima bayaran sebesar USD 2 juta per tahun atau sekitar Rp 32,9 miliar saat melatih Timnas Indonesia. Sementara itu, detail gaji yang akan diterimanya di Ulsan HD belum diungkapkan, namun diperkirakan berada di bawah nominal tersebut.

Mengkonfirmasi...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler