Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Super star Portugal Cristiano Ronaldo kembali menyampaikan pernyataan kotroversial terkait kualitas Liga Pro Saudi yang saat ini menjadi tempat bermainnya di Al Nassr. Pemain ini menilai Liga Prosaudi lebih kompetitig dibanding Liga Portugal.

Peryataan Ronaldo ini disampaikannya berkait dengan kepindahan Joao Felix ke Al Nassr, ketimbang ke Benfica Portugal. Ronaldo menyebut keputusan Joao Felix yang menolak tawaran Benfica dan memilih bergabung dengan Al Nassr sebagai langkah yang sangat bijaksana.

Seperti dilansir Daily Mail, kapten timnas Portugal tersebut menyebut Liga Arab Saudi atau Liga Pro Saudi, saat ini menawarkan kompetisi yang jauh lebih ketat dan penuh bintang dibandingkan Liga Portugal. Sehingga di sana lebih kompetitif untuk Joao Felix.

Komentar tersebut disampaikan Ronaldo usai mencetak hat-trick dalam kemenangan telak 4-0 Al Nassr atas Rio Ave dalam laga pramusim yang digelar di Stadion Algarve. Penampilan impresif itu semakin menegaskan dirinya siap menyambut musim baru dengan penuh percaya diri.

"Hal terpenting di pramusim adalah berlatih dengan baik dan mendapatkan kembali kebugaran. Kami ingin mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan resmi pertama pada tanggal 19 (melawan Al Ittihad di semifinal Piala Super Saudi). Saya puas, pra-musim berjalan dengan baik," ujar Ronaldo.

Dalam transfer Joao Felix ke Al Nassr dengan kontrak lima tahun senilai $57 juta, Ronaldo mengaku tidak terlibat secara langsung. Tetapi Ronaldo tidak menampik jika dirinya mendukung penuh keputusan rekan setimnya itu pindah ke Al Nassr.

“Tidak ada yang mencuri siapa pun dari Benfica. Semua orang tahu Joao, dia sangat berbakat. Saya pikir dia akan banyak membantu kami di Liga Arab Saudi, yang merupakan turnamen yang sangat kompetitif. Itu pilihan yang lebih baik daripada bermain di Liga Portugal,” tegasnya.

Bujuk Felix...

  • 1
  • 2

Komentar