Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Dani Olmo kembali ditempatkan Barcelona sebagai pemain ‘tumbal’ atas kondisi keuangan mereka yang buruk. Pemain Timnas Spanyol ini kembali berada dalam situasi tak bisa dimainkan di Liga Spanyol, karena tidak bisa didaftarkan ke La Liga Spanyol.

Situasi ini sama persis ketika Dani Olmo menjalani musim pertamanya bersama Barcelona. Saat itu, setelah separuh La Liga Spanyol berlangsung, Dani Olmo baru bisa bermain untuk Barcelona. Hal itu terjadi karena dirinya tak bisa didaftarkan ke La Liga lantaran masalah finansial Barcelona.

Musim ini, hal yang sama kembali dialami Barcelona saat akan mendaftarkan Dani Olmo ke La Liga Spanyol. Dilansir dari Marca, tidak hanya Dani Olmo, beberapa pemain Barcelona lainya juga menghadapi situasi sama. Kemungkinan yang masih mungkin, Dani Olmo baru akan bisa main di paruh pertam La Liga Spanyol, atau Januari 2026.

Dalam kasus ini, La Liga bersikeras dengan kebijakan finansial mereka yang harus dipatuhi oleh Barcelona. Sampai saat ini Barcelona sedang dipaksa bertarung dalam kerangka aturan keuanga 1:1 La Liga. Aturan ini yang mewajibkan semua klub menyeimbangkan neraca keuangan mereka sebelum di daftarkan ke La Liga.

Dari semua pemain Barcelona, kasus Dani Olmo menjadi yang paling pelik. Sang playmaker sempat mendapat angin segar ketika Pengadilan Olahraga Spanyol pada April 2025 memberi izin sementara untuk tampil. Berkat keputusan itu, Olmo bisa menutup musim lalu dan membuka dua laga awal La Liga 2025/2026.

Tetapi dalam perkembangan terkini La Liga Spanyol melakukan perlawanan hukum dengan melayangkan banding ke Pengadilan Nasional. Sehingga keputusan akhir terhadap kasus ini masih menggantung dan belum bisa dipastikan bagaimana akhirnya.

Pengadilan Spanyol sendiri akan bersidang paling cepat 1 September 2025, karena hari itu menjadi awal dimulainya tahun peradilan baru di Spanyol. Tetapi disisi lain, pada saat yang sama jendela transfer musim panas juga akan segera berakhir.

Neraca Keuangan...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler