Murianews, Kudus – Hasil maksimal diraih tim Thomas Indonesia dalam laga perempatfinal Piala Thomas 2024 melawan Korea Selatan, Jumat (3/5/2024) sore WIB.
Tampil penuh semangat Anthony Ginting dkk sukses menggebuk tim Thomas Korsel dengan skor 3-1. Dengan hasil ini, tim Thomas Indonesia memastikan langkahnya menuju babak semifinal Piala Thomas 2024 yang digelar di Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China.
Melansir Detik.com, Anthony Ginting menyumbang angka pertama bagi Indonesia dalam laga perempatfinal melawan Korea Selatan. Ginting mengalahkan Jeon Hyeok jin dengan skor 14-21, 21-16, 21-16. Indonesia ungguli Korsel 1-0.
Di partai kedua, pasangan Indonesia Bagas/Fikri kalah oleh pasangan Korsel Kang/Seo dua gim langsung dengan kedudukan 15-21, 12-21. Hasil ini membuat skor Indonesia-Korsel menjadi 1-1.
Jonatan Christie menyumbang angka kedua Indonesia di partai ketiga setelah mengalahkan Cho Geon yeop dengan skor 17-21, 21-17, 21-10. Indonesia unggul 2-1.
Fajar Alfian/Daniel Marthin sukses memenangi partai keempat. Fajar/Daniel menang mudah melawan Ki Dong ju/Kim Won ho dengan skor akhir 21-12, 21-13. Hasil ini membuat skor Indonesia-Korsel 3-1 dan memastikan lolos ke semifinal Thomas Cup 2024.

Sementara itu, mengutip dari laman PBSI, tim bulu tangkis putri Indonesia menang melawan tim bulu tangkis putri Thailand dengan skor 3-0. Indonesia pun dinyatakan lolos ke semifinal Piala Uber 2024 dan akan bertemu dengan tim bulu tangkis Korea Selatan.
Pada laga perdana Gregoria Mariska Tunjung berhasil menang atas Ratchanok Intanon dengan skor 22-20, 21-18. Partai kedua, pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menuntaskan perlawanan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan skor 21-17, 21-14. Di partai ketiga, Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil menang dengan skor 19-21, 21-19, 21-19 atas Supanida Katethong.



