Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jakarta – Kompetisi Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 akan resmi dimulai Sabtu pekan ini. Format dan pembagian grup Liga 2 2024/2025 yang telah ditetapkan oleh PT LIB akan dimulai pada 7 September 2024 dan bakal berakhir pada Februari 2025.

Liga 2 Indonesia musim 2024/2025 dibuka Sabtu pekan ini dengan derby Jawa Timur. Yakni, antara tim promosi Persibo Bojonegoro melawan Gresik United di Stadion Letjend H Soedirman, Ngroworejo, Bojonegoro, Sabtu (7/9/2024).

Pada kompetisi Liga 2 2024/2024 belum diterapkan penggunaan Video Assistant Referee (VAR). Pasalnya, ada kendala dalam penggunaan VAR pada musim ini.

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru Ferry Paulus mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menghadirkan VAR pada musim kompetisi selanjutnya. Sementara pada musim kompetisi saat ini tidak menggunakan VAR.

VAR pada dasarnya adalah sistem pemutaran ulang video untuk membantu ofisial pertandingan dalam meninjau momen-momen penting sehingga keputusan wasit menjadi lebih akurat.

”Musim depan kita berkomitmen untuk menghadirkan VAR karena memang kesulitan menghadirkan VAR itu bukan dari sisi finansialnya saja tetapi infrastruktur yang ada di stadion-stadion atau di klub-klub Liga 2 saat ini juga masih belum memadai. Mudah-mudahan musim depan bisa kita hadirkan, kita sedang mempersiapkan,” ujarnya, dilansir dari Antara.

Liga 2 2024/2025 akan diikuti sebanyak 26 klub. Jumlah tim tersebut dibagi menjadi tiga grup. Grup 1 diisi 9 tim, Grup 2 diikuti 9 tim, dan Grup 3 diisi 8 tim. Tiga klub teratas di Grup 1 dan Grup 2 akan melaju ke babak 8 besar. Sementara Grup 3 hanya dua klub yang lolos ke babak 8 besar.

Pada babak 8 besar, akan dibagi menjadi 2 Grup dengan format tandang-kandang. Dua tim teratas dari masing-masing grup akan melaju ke babak 4 besar dan merebutkan 3 tiket promosi ke Liga 1.

Adapun 18 tim bakal melakoni laga play-off degradasi dengan dibagi menjadi 3 grup. Nantinya, 3 tim terbawah dari masing-masing grup akan terdegradasi ke Liga 3.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menekankan, bergulirnya musim kedua Kompetisi Liga 2 2024/2025 yang disponsori Pegadaian harus makin solid menuju permainan sepakbola yang bersih. Menurut Erick, PT Liga Indonesia Bersatu (LIB) sebagai operator Liga 2 yang bergulir di tingkat Kota dan Kabupaten di Indonesia dan Pegadaian harus punya komitmen yang sama agar kualitas sepakbola Tanah Air makin meningkat.

”Memang harus diakui, Liga 2 perlu waktu untuk bangun permainan yang bersih. PSSI siap dukung seperti yang sudah dilakukan di Liga 1 dengan adanya VAR, wasit asing. Itu perlu waktu. Namun yang penting, marwah untuk permainan bersih harus terus jadi semangat semua tim di Liga 2. Kita harus bangun kultur. Siapa main sabun di Liga 2, kita akan sikat!” ujar Erick di Konferensi Pers Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 di Jakarta, Selasa (3/9/2024), dilansir dari laman PSSI.

 

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler