Rabu, 19 November 2025

Murianews, KudusPersik Kediri sempat menggelar laga uji coba melawan Persiku Kudus di Stadion Gelora Daha Jayati, Kabupaten Kediri, Sabtu (5/7/2025) lalu. Dalam uji coba ini, Macan Muria mampu menang 1-0 atas Macan Putih.

Pada partai persahabatan ini, Pelatih Persik Ong Kim Swee menurunkan semua anak buahnya. Sebagai pelatih baru, mantan juru taktik timnas Malaysia ini ingin tahu kekuatan sejati yang dimiliki timnya.

Sehingga dalam waktu yang tersisa nanti, pria yang akrab disapa OKS ini bisa memperbaiki performa skuat Persik hingga menjelang kick off Liga 1 2025/2026 yang rencananya mulai diputar bulan Agustus nanti.

Pedro Matos yang baru datang dan teken kontrak ikut dijajal pada pertandingan tersebut. Pemain asal Portugal itu mengaku harus banyak belajar dan bekerja keras untuk Persik.

”Pertandingan bagus untuk saya. Saya baru datang dan langsung main. Saya belum kenal baik dengan teman di tim ini. Jadi saya harus cepat belajar dan komunikasi dengan teman-teman agar chemistry cepat terjalin. Tapi saya lihat Persik punya pemain bagus,” katanya, dilansir dari laman Liga Indonesia Baru, Senin (7/7/2025).

Perlu diketahui, Persiku yang sedang persiapan berkompetisi di Liga 2 mendatang, saat ini ditangani Alfiat. Pria asal Kediri ini merupakan asisten pelatih Persik sejak klub ini promosi ke Liga 1 2020 lalu.

Komentar

Terpopuler