Rabu, 19 November 2025

Kondisi Stadion GBK Jepara berubah wajah usai direnovasi. (Murianews/Faqih Mansyur Hidayat)

Murianews, Jepara – Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara, Jawa Tengah, rampung direnovasi. Setelah ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara dipastikan akan menaikkan tarif sewa penggunaannya.

Bakal naiknya tarif sewa itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Jepara Ary Bachtiar kepada Murianews.com, Kamis (2/1/2025). Alasan utamanya adalah biaya perawatan yang semakin tinggi.

”Perawatannya semakin mahal. Karena fasilitas setelah direnovasi semakin banyak. Jadi tarifnya akan disesuaikan (naik). Harus naik,” kata Ary.

Soal nominal tarif baru Stadion GBK itu memang belum diputuskan. Ary menyebut masih harus membahasnya dengan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Jepara.

Saat ini, lanjut Ary, kontrak pemerintah dengan manajemen Persijap masih dengan perjanjian lama. Yaitu Rp 7,5 juta setiap pertandingan. Serta retribusi tiket 10 persen per tiket.

”Perjanjian dengan Persijap itu kan berakhir di akhir Januari ini. Soal tarif baru ini memang belum kita bicarakan sewanya. Nanti setelah itu kita buat perjanjian baru soal sewa,” jelas Ary.

Nantinya, sambung Ary, pihak pemerintah daerah juga akan membebankan retribusi parkir penonton. Mengingat hampir setiap pertandingan selalu ramai penonton.

”Nanti kedepan kita akan lebih ketat. Setiap pertandingan akan ada Memorandum of Understanding (MoU). Biar nanti ada tanggung jawab dari Persijap maupun panpel atau panitia pelaksana pertandingan,” tegas Ary.

Penyewa Stadion GBK... 

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler