Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Klub Pedawang FC berhasil menang 3-0 tanpa balas kala bersua klub Putra Jaya di kompetisi Liga 1 PSSI Kudus, Sukun U23 League. Pertandingan ini dihelat pada Minggu (30/6/2024) di lapangan Pedawang.

Kemenangan 3-0 Pedawang FC lahir dari gol-gol yang dua diantaranya dicetak oleh Farrel pada menit ke-17 lewat titik putih dan gol keduanya di menit ke-18. Sedangkan satu gol lagi dicetak oleh Naufal di menit ke-38.

Pelatih Pedawang FC, Agus Santiko mengatakan kemenangan ini buah dari kerja keras pemain yang mampu menjalankan instruksinya dengan baik. Utamanya dalam hal pressing dan keberanian untuk shooting.

”Para pemain bisa menjalankan instruksi saya dengan baik. Sehingga kami menguasai jalannya pertandingan di babak pertama,” katanya, Minggu (30/6/2024).

Meski demikian, evaluasi terhadap timnya tetap dilakoni. Agus Santiko masih melihat ada yang perlu diperbaiki pada sisi fisik para pemain Pedawang FC.

”Stamina anak-anak di babak kedua cepat habis. Saya memaklumi karena beberapa pemain ada yang tidak ikut latihan rutin karena sibuk kerja dan sekolah,” terangnya.

Di lain sisi, Pelatih Putra Jaya, Subchan mengutarakan kecewa dengan hasil akhir. Namun, dirinya mengapresiasi daya juang anak asuhnya, meski kalah dari Pedawang FC.

”Anak-anak sudah bermain maksimal. Kami kekurangan pemain juga lantaran ada yang bekerja. Tetapi saya melihat semangat anak-anak sudah bagus,” ucapnya.

Di laga lainnya Persije menang atas AMN dengan skor 2-1. Kemenangan juga diraih Parkid 3-2 atas tuan rumah Putra Persib Babalan.

Sebelumnya, pada Sabtu (29/6/2024) PSB Bacin menang 3-1 saat meladeni Persigala Garung Lor. Kemudian PS Klumpit menang 2-0 atas Persilo. Sedangkan Persig Gribig bermain imbang dengan Persilo.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler