Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jakarta – Pebulutangkis Tunggal Putra Indonesia, Jonatan Christie akan mengemban tugas sebagai kapten tim bulu tangkis Indonesia di Piala Sudirman 2025. Kejuaraan badminton beregu campuran ini akan digelar 27 April hingga 4 Mei 2025 di Gimnasium Fenghuang, Xiamen, Cina.

Tim Indonesia yang menempati unggulan kedua berada di grup D bersama dengan Denmark, India dan Inggris. Mereka akan berjuang untuk memenuhi target bisa keluar sebagai juara Piala Sudirman 2025.

Jonatan Christie akan mengemban tugas sebagai kapten tim Indonesia menggantikan Fajar Alfian di Piala Sudirman 2025. Jojo-sapaan akrab Jonatan Christie terpilih menjadi kapten melalui hasil voting para atlet pada Selasa (22/4/2025) kemarin.

Jojo akan ditemani Gloria Emanuelle Widjaja sebagai asisten kapten. Kepercayaan ini menjadi pertama kalinya bagi Jojo memimpin rekan-rekannya dalam sebuah kejuaraan besar.

”Pastinya ada tanggung jawab yang lebih sebagai kapten. Saya pribadi excited dan senang karena akan ada pengalaman dan pembelajaran baru lagi yang bisa didapat,” ujar Jojo melalui rilis resmi PBSI, Rabu (23/4/2025).

Jojo menyatakan ingin mendapatkan hasil terbaik di ajang Piala Sudirman 2025 ini. Selain itu dirinya memiliki keinginan agar para juniornya yang ikut serta dapat belajar banyak dan mendapatkan pengalaman berharga.

”Keinginan terbesar saya sebenarnya agar adik-adik junior mendapatkan pengalaman di Piala Sudirman ini,” jelasnya.

Dukung Indonesia...

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler