Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Skuad Macan Muria, Persiku Kudus, Jawa Tengah, menargetkan bisa memetik poin di kandang Persipa Pati dalam lanjutan Liga 2 2024-2025 yang akan berlangsung di Stadion Joyokusumo Pati pada Rabu (2/10/2024) pukul 15.00 WIB sore hari nanti.

Pelatih kepala Persiku Sudirman mengaku optimis anak asuhnya bisa bermain dengan impresif sore nanti. Ia menyebut telah menyiapkan pemain-pemain terbaik untuk mematahkan kecepatan dari para pemain sayap Persipa.

”Saya pikir Persipa ingin menikmati euphoria dengan pertandingan terakhirnya kemarin. Namun kami juga sudah mempersiapkan tim untuk meredam mereka,” kata Sudirman.

Pihaknya juga telah menekankan kepada timnya untuk bermain fokus dan tidak memperdulikan kondisi luar lapangan. Yang terpenting adalah bagaimana mereka bisa fokus dan memetik poin di pertandingan kelima Macan Muria ini.

”Saya selalu mengatakan pada pemain, sepak bola adalah pertandingan di lapangan di luar nggak usah dipikirkan. Pemain saya pikir sudah pengalaman menghadapi derbi, kami yakin mereka akan fokus dalam pertandingan,” tekannya.

Dari segi klasemen, Persiku kini berada di peringkat ke lima atau dua tingkat di atas Persipa yang kini menduduki posisi tujuh. Keduanya sama-sama sudah menjalani empat pertandingan.

Bedanya Persiku berhasil memperoleh satu kali kemenangan, dua kali seri dan satu kali kalah dengan nilai 5. Sedang Persipa mengoleksi poin 4 berkat sekali menang dan imbang serta dua kali kalah.

Pelatih Persipa Pati Bambang Nurdiansyah mengaku sudah melakukan evaluasi dan berbagai perbaikan untuk menghadapi tim dari kabupaten tetangga. Pihaknya tidak mau kecolongan. Ia pun mematok target tinggi dalam laga bertajuk Derby Muria itu.

Persipa Pati bakal menghadapi pertahanan Persiku Kudus yang selama ini dikenal tangguh. Dari empat laga yang dijalani, Persiku Kudus baru kemasukan 2 gol. Kondisi ini berbeda dengan benteng pertahanan Persipa Pati yang sudah kebobolan 5 gol dengan jumlah laga yang sama.

Komentar

Terpopuler