Dua Tim Degradasi Menangi Laga Perdana, Hanya PSIS yang Nelangsa
Anggara Jiwandhana
Selasa, 16 September 2025 08:57:00
Murianews, Semarang – Tiga tim terdegradasi dari Liga 1 musim lalu memulai langkahnya di kompetisi kasta kedua Pegadaian Championship musim ini.
Barito Putera, PSIS Semarang dan PSS Sleman, memulai laga perdananya dengan bermain sebagai tuan rumah. Namun sayangnya, ketiga tim tak memiliki nasib yang sama. Dua di antaranya menang dan satu lagi harus rela kalah di laga home perdana.
Barito Putera dan PSS Sleman berhasil berjaya dan keluar sebagai pemenangnya meski dengan selisih gol yang tipis. PSIS, mereka nelangsa. Dibantai tim kuda hitam Persiku Kudus 0-4 di Jatidiri.
Suporter mereka bahkan mengolok tim yang mereka dukung sendiri saat Macan Muria mengoyak-oyak skuad asuhan Kahudi Wahyu tersebut.
Kahudi mengatakan, laga perdana memang selalu berat. Laga ini menghadirkan tekanan tersendiri yang hanya bisa dirasakan mereka yang di lapangan.
Kahudi beralasan, ada beberapa momen yang menyebabkan Mahesa Jenar bertekuk lutut di hadapan skuad asuhan Alfiat itu. Mulai dari hukuman penalti pada pertengahan babak pertama hingga rapuhnya lini pertahanan mereka.
”Tetapi, ada satu kejadian yang menyebabkan penalti. Saya pikir itu yang menjadi pemicu. Yang kedua, lini belakang kami juga agak rapuh. Ya inilah sepak bola. Kami akan mengevaluasi diri. Ada banyak catatan pada laga ini,” imbuhnya.
Barito dan PSS Sleman...
- 1
- 2



