Murianews, Kudus – Kehadiran Lionel Messi di Inter Miami, ternyata juga memberi dampak pada jumlah penonton di MLS secara keseluruhan. Khususnya jumlah penonton di Apple TV, diketahui ada lonjakan jumlah.
Komisaris MLS Don Garber mengaku terkejut melihat lonjakan jumlah penonton di Apple TV sejak Lionel Messi bergabung dengan Inter Miami. Hal ini disampaikannya dalam konfrensi Soccerex Miami, Selasa (14/11/2023) baru-baru ini.
Don Garber, seperti dilansir oleh ESPN, berbicara tentang pertumbuhan penonton MLS melalui streaming di Apple TV. Dengan superstar Lionel Messi tampil di pertengahan musim, jumlah pengguna streaming melonjak.
"Kami memiliki lebih dari satu juta orang menonton pertandingan di MLS Season Pass, saya benar-benar terkejut dengan angka-angkanya, tidak ada yang mengira itu bisa terjadi," ujar Don Garber.
Lionel Messi tiba di Inter Miami dan menjalani admosfer sepakbola yang sama sekali baru. Namun, mega bintang sepak bola ini mampu beradaptasi dengan sangat cepat dan segera memenangkan Piala Liga, lalu juga memimpin klub Florida ke final Piala AS Terbuka.
Sayangnya, angka-angka pasti mengenai lonjakan penonton streaming ini belum dirilis. Meski demikian, informasi yang disampaikan Garber setidaknya telah memberi bukti betapa kuatnya pengaruh Lionel Messi.
MLS kini bukan lagi hanya liga untuk Amerika Utara semata. Dengan Messi yang berada di dalamnya, MLS kini mulai lebih dikenal di seluruh dunia.
Playoff MLS 2023 akan dilanjutkan setelah jeda internasional FIFA mulai pekan ini. Dengan format baru yang diterapkan untuk fase pasca-musim tahun ini, semifinal yang dimulai pada 25 November 2023 akan memulai format sistem gugur.



