Bertamu ke Denmark, Man City Menang Telak Atas Copenhagen
Budi Santoso
Rabu, 14 Februari 2024 10:36:00
Murianews, Kudus – Bertamu ke Denmark, Man City masih bisa menang telak atas FC Copenhagen di Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions. Mereka menang 3-1 pada pertandingan Rabu (14/2/2024) dinihari WIB.
Man City tiba di Denmark dalam upayanya untuk terus menjaga peluang mempertahankan gelar juara. Pada awal pertandingan mereka menghadapi hambatan cukup besar dari tim tuan rumah.
Namun hanya berselang 10 menit sejak kick off pertandingan ditiup, mereka mendapatkan gol lewat aksi Kevin De Bruyne. Semuanya kemudian menjadi terlihat seperti lebih mudah bagi Man City di pertandingan ini.
Namun, bagaimanapun pertandingan babak pertama berlangsung dengan banyak kejutan. Tidak terpengaruh awal, tuan rumah Copenhagen dengan tenang mengatur ulang permainan.
Mereka berhasil menimbulkan banyak situasi menyerang yang signifikan ke arah gawang kiper Ederson. Sampai akhirnya mereka mendapatkan gol penyeimbang pada menit ke-34 melalui Magnus Mattsson.
Gol ini seperti membangunkan para pemain Manchester City dari tidurnya. Sehingga mereka kembali meningkatkan tekanan dalam permainan mereka.
Satu gol akhirnya berhasil diciptakan oleh Man City melalui Bernardo Silva. Gol ini tercatat pada menit ke-45 sebelum kemudian injury time ditambahkan, untuk berakhirnya pertandingan.
Memasuki babak kedua pertandingan situasi yang tercipta mejadi sangat berbeda. Man City, meski bertindak sebagai tim tamu benar-benar memberikan dominasi kuat terhadap Copenhagen.
Man City yang berharap bisa mengambik keuntungan dari pertandingan ini mulai membuat tuan rumah kewalahan. Meski demikian Copenhagen tetap berupaya teguh menjaga pertahanannya.
Usaha mereka hampir berhasil setelah 90 menit waktu normal mereka tidak kebobolan. Namun pada menit ke- 90+2, Phil Foden menambahkan gol untuk kemenangan timnya.
Pada pertandingan ini Man City bahkan diperkirakan telah melepaskan total lebih dari 20 tembakan ke arah gawang tuan rumah. Catatan ini menunjukan betapa mereka benar-benar mendominasi pertandingan di babak kedua.
Man City menang di pertandingan tandang ini dengan skor 3-1. Dengan demikian mereka telah memiliki keuntungan besar untuk leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions mereka melawan Copenghagen.



