Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia
Budi Santoso
Kamis, 27 Juni 2024 15:15:00
Murianews, Jakarta – Hasil drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sudah dilakukan di Kualalumpur, Malaysia, Kamis (27/6/2024) siang. Timnas Indonesia dipastikan akan menghadapi sejumlah lawan berat.
Timnas Indonesia dipastikan akan bermain di babak ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pertandingan-pertandingannya akan dimulai mulai pada September 2024 mendatang.
Acara Drawing atau undian grup ini digelar di Markas AFC di Kualalumpur Malaysia. Sesuai dengan hasil drawing, Timnas Indonesia akan bergabung di Grup C bersama lima tim lainnya.
Untuk babak ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, sebanyak 18 timnas yang lolos dibagi dalam 3 grup. Masing-masing grup berisi 6 tim, dan akan menjalani pertadingan home-away.
Di Grup C, Timnas Indonesia akan bersaing dengan tim nomor satu di Asia, Jepang. Kemudian juga Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China. Dari semua pesaing, sepertinya tidak ada yang bisa dikatakan lemah di grup ini.
Sebelumnya, Timnas Indonesia yang dilatih Shin Tae-yong sukses merebut posisi runer-up di Grup F, babak ke-2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia berhasil menyingkirkan Vietnam untuk bersama dengan Irak melaju ke babak selanjutnya.
Di Grup F, Timnas Indonesia berhasil merebut 10 poin dari hasil 3 kali menang, satu hasil imbang dan dua kekalahan. Di akhir penyisihan Timnas Indonesia duduk di posisi ke-2 di klasemen Grup F.
Timnas Indonesia sendiri, menjadi tim dengan ranking terendah bersama Kuwait di babak ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Namun masih ada harapan yang bisa diperjuangkan di Piala Dunia 2026 ini.
Di babak ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dua tim teratas di masing-masing grup akan langsung lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 di AS. Sedangkan tim urutan 3 dan 4 masih akan maju ke babak ke-4.
Pada babak ke-4 akan ada dua tiket yang akan diperebutkan menuju putaran final Piala Dunia 2026. Sebanyak 6 tim akan berada di babak ke-4 untuk dibagi dalam dua grup.
Dengan demikian Asia akan mendapatkan 8 slot ke putaran final Piala Dunia 2026. Slot itu masih akan bertambah satu, jika wakil asia terakhir bisa menang di playoff antar konfederasi.
Berikut Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ke-3 Zona Asia:
Grup A:
Iran, Qatar, Uzbekistan, Uni Emirat Arab, Kirgizstan, Korea Utara
Grup B:
Korea Selatan, Irak, Yordania, Oman, Palestina, Kuwait
Grup C:
Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, China, Timnas Indonesia




