Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Keberhasilan Timnas Inggris menembus Final Euro 2024, membuat Gareth Southgate kini mendapat dukungan dari media-media Inggris. Sebelumya, Southgate selalu menjadi bulan-bulanan kritik karena penampilan tak meyakinkan Timnas Inggris.

Tim Inggris melaju ke Final Euro 2024 setelah berhasil mengalahkan Belanda di semifinal Euro 2024, Kamis (11/7/2024). Pasukan Gareth Southgate berhasil menang 2-1 dan menjadi penantang Spanyol di pertandingan Final Euro 2024.

GOAL Inggris, salah satu media terkemuka di Inggris, secara terbuka meminta semua pihak meminta maaf kepada Gareth Southgate. Itu setelah kritik-kritik tajam yang sempat diarahkan pada mantan pemain Timnas Inggris itu.

"Semua orang perlu meminta maaf karena meragukannya. Kemenangan tim Inggris adalah respons kuat bagi mereka yang telah mengkritik Pelatih Southgate,” demikian ditulis oleh GOAL Inggris.

Sebelumnya, Gareth Southgate telah dikritik karena kemampuannya dalam keptusannya melakukan substitusi pemain. Namun, di pertandingan Inggris vs Belanda, semua keputusannya dinilai benar.

“Kini, harapan seluruh Inggris tentang Euro 2024 sekali lagi berada di tangan Gereth Southgate. Sudah waktunya bagi kita untuk memberikan ahli strategi ini pujian yang pantas kita dapatkan,” tambah GOAL Inggris.

Media lainya, Talk Sport menyebut Gareth Southgate adalah "legenda" sepak bola Inggris. Surat kabar ini berharap The Three Lions bisa mencapai performa puncaknya untuk bisa mengalahkan Spanyol di Final Euro 2024.

Sementara itu, Gareth Southgate menyatakan kemenangan dari Belanda menjadi momen terbaik untuk timnas Inggris. Menurutnya, Harry Kane dkk memiliki kinerja yang sangat baik sepanjang pertandingan.

Belanda disebutnya telah mengubah permainan berkali-kali, dan memaksa para pemainnya harus terus beradaptasi. Baginya, malam kemenangan itu benar-benar hebat dan berharap para pendukung Timnas Inggris juga merasakan hal sama.

“Saya berhasil melakukan pergantian pemain. Terkadang segalanya berjalan begitu lancar. Tetapi yang paling penting adalah banyak pemain dalam skuad memiliki kesempatan untuk bermain. Sikap seluruh tim sangat baik. Saya sangat senang Watkins menciptakan momen yang menentukan," kata Southgate dilansir dari Daily Mail.

Timnas Inggris akan menghadapi Spanyol di pertandingan Final Euro 2024, yang akan berlangsung Senin (15/7/2024) di Stadion Olimpiade Berlin. Bentrokan itu akan berlangsung pada pukul 02.00 WIB.

Komentar

Terpopuler