Senin, 23 Juni 2025

Murianews, Kudus – Mantan bintang Barca asal Denmark Martin Braithwaite mempertimbangkan kemungkinan untuk membeli klub Espanyol. Alasanya karena dirinya merasa dihina saat ditawari perpanjangan kontrak.

Martin Braithwaite menyampaikan keinginannya ini, hanya beberapa minggu setelah dia meninggalkan Espanyol, salah satu klub di Spanyol. Pemain ini merasa ’tidak dihormati’ oleh Espanyol, selama waktunya bersama tim.

Braithwaite sendiri bergabung dengan Espanyol pada tahun 2022, setelah meninggalkan Barcelona. Selama dua musim bersama Espanyol, ia menjadi salah satu pemain terpenting di tim.

Pada musim lalu, striker Denmark itu mencetak 22 gol dan 3 assist dalam 45 penampilan bersama Espanyol. Kiprahnya memberikan kontribusi penting untuk membantu Espanyol berhasil promosi kembali ke La Liga untuk musim 2024-2025.

Namun, hubungan Braithwaite dan Espanyol memburuk pada musim panas lalu. Pemain ini menyatakan ingin pergi, mencari kesempatan bermain di liga yang lebih tinggi. Namun, Espanyol menolak permintaan transfernya.

Karena hanya bermain di Divisi Kedua Liga Spanyol, pada akhirnya membuat Martin Braithwaite terlempar dari Timnas Denmark di Euro 2024. Hal ini membuat Braithwaite merasa sangat kecewa.

Satu hal yang semakin membuatnya merasa terhina adalah, saat Espanyol menawarkan perpajangan kontrak pada dirinya. Tawarn yang disampaikan kepada dirinya dianggap konyol dan tidak sopan.

Sehinga akhirnya dirinya dengan sakit hati memutuskan kerjasama dengan Espanyol, 15 Juli 2024 lalu. Martin Braithwaite memutuskan bergabung dengan klub Gremio dengan status bebas transfer.

Seperti dilansir oleh Marca, Braithwaite akhirnya mengungkapkan kekecewaannya baru-baru ini. Meski kejadiannya sudah setahun yang lalu, namun sakit hatinya masih dirasakannya hingga saat ini.

"Setahun yang lalu, klub menawarkan untuk memperpanjang kontrak saya, tetapi itu tidak sopan. Mari kita lihat apakah mereka benar-benar ingin saya tinggal di sini, karena tawaran yang saya terima menunjukkan bahwa mereka tidak mempercayai saya," katanya.

Karena kejengkelannya, Braithwaite kemudian menyatakan mempertimbangkan kemungkinan untuk mengakuisisi Espanyol. Faktanya, Braithwaite memang memiliki kemampuan finansial untuk melaksanakan keinginan membeli Espayol ini.

Mantan pemain Barcelona ini memang dikenal sebagai salah satu pesepakbola terkaya di dunia. Kekayaanya saat ini ditaksir telah mencapai £ 250 juta, terutama berasal dari investasi cerdas di luar sepak bola.

Pada tahun 2017, Braithwaite berinvestasi dalam sebuah bisnis real estate di Amerika Serikat. Perusahaan ini menyediakan perumahan yang terjangkau di lingkungan tradisional kulit hitam.

Bersama dengan saudaranya Philip Michael, ia telah menginvestasikan £617.000 di NYCE Companies. Dalam perkembangannya, nilai saham yang dimiliki Braithwaite sekarang diperkirakan mencapai £180 juta.

Tidak hanya itu, Braithwaite juga diketahui memiliki toko pakaian dan restoran kelas atas di Barcelona. Usaha ini dikelola bersama istrinya, Anne-Laure yang juga dikenal sebagai seorang wanita pengusaha.

Selain itu Braithwaite juga punya rumah mode wanita bernama Trente, yang dijalankan bersama istrinya. Rumah mode ini telah mencapai kesuksesan besar di Prancis, sejak didirikan pada tahun 2019.

Dengan kekayaan dan kegiatan bisnis yang beragam, pengejaran karir sepak bola Braithwaite bisa dikatakan hanya sebagai hobi saja, ketimbang sebagai usaha memenuhi kebutuhan finansial. Karena itu, kini dirinya mulai mempertimbangkan untuk membeli klub sepak bola.

Jika Braithwaite akhirnya benar-benar mengakuisisi Espanyol, maka hal ini akan menjadi titik balik yang luar biasa dalam karirnya. Dari seorang pemain sepak bola, dirinya berpindah menjadi pemilik klub sepak bola.

Keingina Braithwaite ini, mungkin tidak hanya menunjukkan sebuah ambisi bisnis semata. Namun bisa jadi, apa yang dilakukan adalah aksi balas dendam, karena merasa diperlakukan tidak menyenangkan dari Espanyol.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler