Timnas Indonesia, Nyaris Membuat Mancini Dipecat
Budi Santoso
Jumat, 6 September 2024 12:18:00
Murianews, Kudus – Hasil imbang 1-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi membuat Roberto Mancini kesal. Usai pertandingan pelatih Arab Saudi asal Italia ini malah menyalahkan klub-klub lokal di Liga Pro Saudi.
Seperti dinukil dari Arriyadiyah, Roberto Mancini menyoroti masalah menit bermain para pemain Arab Saudi di klubnya masing-masing. Para pemain nasional Arab Saudi disebut Mancini tidak mendapat cukup waktu untuk bermain.
Banyak pemain nasional Arab Saudi yang saat ini justru menjadi pemain cadangan ketika bermain di klub. Hal ini terjadi karena banyaknya pemain-pemain bintang yang diimport ke Liga Pro Saudi beberapa tahun terakhir.
“Masalah terbesar kami adalah membuang peluang-peluang mudah, seperti yang kita lihat di pertandingan malam ini. Para pemain tim nasional Saudi harus berpartisipasi sebagai pemain inti bersama klub mereka," ujarnya dikutip dari Arriyadiyah.
Masalah ini menurut Roberto Mancini sebenarya sepele. Namun demikian dirinya menyatakan tidak memiliki solusi riil untuk timnas Arab Saudi ini, jika masalah sepele itu berubah menjad krisis.
Persoalan ini menurut Mancini sebenarnya bisa dihindari jika klub-klub Liga Pro Saudi dan Timnas Arab Saudi bisa menjalin kerjasama. Sehingga para pemain nasional mendapatkan menit bermain yang layak.
Sementara terkait dengan hasil imbang 1-1 dengan Timnas Indonesia, Roberto Mancini menyatakan sangat kecewa. Para pemainnya disebut membuang banyak peluang di pertandingan ini, khususnya di 30 menit pertama.
“Pertandingan pertama selalu sulit dan kami menghadapi tim yang kuat dengan banyak pemain profesional di Eropa. Saya tidak puas dengan penampilan melawan Indonesia di 30 menit pertama. Dalam sepakbola, jika Anda tidak memanfaatkan peluang, Anda akan kehilangan segalanya,” ujarnya saat konferensi pers setelah pertandingan.
Arab Saudi ditahan imbang Timnas Indonesia dengan skor 1-1 di babak ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. Hasil ini menjadi kejutan besar bagi Timnas Indonesia yang tidak diunggulkan.
Timnas Indonesia diluar dugaan mampu tampil cemerlang di pertandingan ini. Permainan Jay Idzes bahkan bisa dikatakan bisa mengimbangi mereka tidak hanya dari sisi hasil. Pertahanan Timnas Indonesia mampu memberikan hadangan kuat atas serangan-serangan yang dibangun Arab Saudi.
Bahkan dalam beberapa kesempatan Timnas Indonesia lebih banyak memiliki peluang untuk bisa memenangkan pertandingan. Meski lebih banyak diserang, melalui strategi serangan balik Timnas Indonesia mendapatkan peluang-peluang yang lebih baik dibanding Arab Saudi.
Jika salah satu peluang tersebut berhasil menjadi gol, maka bisa saja akan terjadi sesuatu pada posisi Roberto Mancini. Sejak menangani Arab Saudi, Mancini bisa dikatakan belum memberikan hasil bagus. Di Piala Dunia 2022, meski sempat membuat kejutan dengan mengalahkan Argentina, namun Arab Saudi akhirnya gagal lolos fase grup.
Lalu di Piala Asia 2024, Arab Saudi juga gagal mencapai pertandingan puncak. Mereka tersingkir di babak 8 besar. Sehingga besar kemungkinan, jika Timnas Indonesia menang, bisa saja Roberto Mancini menghadapi pemecatan.
Setelah ini, Arab Saudi akan menghadapi China, Selasa (10/9/2024). Sedangkan Timnas Indonesia akan menjamu Austraia di GBK Jakarta, juga pada Selasa (10/9/2024) di pertandigan ke-2 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Murianews, Kudus – Hasil imbang 1-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi membuat Roberto Mancini kesal. Usai pertandingan pelatih Arab Saudi asal Italia ini malah menyalahkan klub-klub lokal di Liga Pro Saudi.
Seperti dinukil dari Arriyadiyah, Roberto Mancini menyoroti masalah menit bermain para pemain Arab Saudi di klubnya masing-masing. Para pemain nasional Arab Saudi disebut Mancini tidak mendapat cukup waktu untuk bermain.
Banyak pemain nasional Arab Saudi yang saat ini justru menjadi pemain cadangan ketika bermain di klub. Hal ini terjadi karena banyaknya pemain-pemain bintang yang diimport ke Liga Pro Saudi beberapa tahun terakhir.
“Masalah terbesar kami adalah membuang peluang-peluang mudah, seperti yang kita lihat di pertandingan malam ini. Para pemain tim nasional Saudi harus berpartisipasi sebagai pemain inti bersama klub mereka," ujarnya dikutip dari Arriyadiyah.
Masalah ini menurut Roberto Mancini sebenarya sepele. Namun demikian dirinya menyatakan tidak memiliki solusi riil untuk timnas Arab Saudi ini, jika masalah sepele itu berubah menjad krisis.
Persoalan ini menurut Mancini sebenarnya bisa dihindari jika klub-klub Liga Pro Saudi dan Timnas Arab Saudi bisa menjalin kerjasama. Sehingga para pemain nasional mendapatkan menit bermain yang layak.
Sementara terkait dengan hasil imbang 1-1 dengan Timnas Indonesia, Roberto Mancini menyatakan sangat kecewa. Para pemainnya disebut membuang banyak peluang di pertandingan ini, khususnya di 30 menit pertama.
“Pertandingan pertama selalu sulit dan kami menghadapi tim yang kuat dengan banyak pemain profesional di Eropa. Saya tidak puas dengan penampilan melawan Indonesia di 30 menit pertama. Dalam sepakbola, jika Anda tidak memanfaatkan peluang, Anda akan kehilangan segalanya,” ujarnya saat konferensi pers setelah pertandingan.
Arab Saudi ditahan imbang Timnas Indonesia dengan skor 1-1 di babak ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. Hasil ini menjadi kejutan besar bagi Timnas Indonesia yang tidak diunggulkan.
Timnas Indonesia diluar dugaan mampu tampil cemerlang di pertandingan ini. Permainan Jay Idzes bahkan bisa dikatakan bisa mengimbangi mereka tidak hanya dari sisi hasil. Pertahanan Timnas Indonesia mampu memberikan hadangan kuat atas serangan-serangan yang dibangun Arab Saudi.
Bahkan dalam beberapa kesempatan Timnas Indonesia lebih banyak memiliki peluang untuk bisa memenangkan pertandingan. Meski lebih banyak diserang, melalui strategi serangan balik Timnas Indonesia mendapatkan peluang-peluang yang lebih baik dibanding Arab Saudi.
Jika salah satu peluang tersebut berhasil menjadi gol, maka bisa saja akan terjadi sesuatu pada posisi Roberto Mancini. Sejak menangani Arab Saudi, Mancini bisa dikatakan belum memberikan hasil bagus. Di Piala Dunia 2022, meski sempat membuat kejutan dengan mengalahkan Argentina, namun Arab Saudi akhirnya gagal lolos fase grup.
Lalu di Piala Asia 2024, Arab Saudi juga gagal mencapai pertandingan puncak. Mereka tersingkir di babak 8 besar. Sehingga besar kemungkinan, jika Timnas Indonesia menang, bisa saja Roberto Mancini menghadapi pemecatan.
Setelah ini, Arab Saudi akan menghadapi China, Selasa (10/9/2024). Sedangkan Timnas Indonesia akan menjamu Austraia di GBK Jakarta, juga pada Selasa (10/9/2024) di pertandigan ke-2 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.