"Saya pikir Messi adalah guru yang sangat baik. Dia sangat terampil, tidak pernah menganggap dirinya sebagai atasan mereka. Dia adalah tipe pemain yang akan tinggal di tempat latihan untuk mengobrol dan mengajarkan sepak bola kepada pemain muda. Messi adalah orang pertama yang pergi ke gym dan juga yang terakhir pergi," kata David Beckham kepada Rio Ferdinand.
Beckham berpikir bahwa Messi sangat mirip dengan Ronaldo dalam hal ini. Superstar Portugal itu juga terkenal sebagai pemain yang aktif memberi motivasi pada pemain muda.
"Saya pikir begitu, pemain yang telah mencapai level tinggi, mereka akan memiliki kualitas di atas secara default,” tegasnya.
Messi yang saat ini berusia 37 tahun masih menjadi pemimpin di tim Inter Miami. Superstar Argentina itu telah mencetak 19 gol dan menyumbangkan 12 assist dalam 21 pertandingan.
Menurut statistik awal tahun 2024, Messi mencetak gol atau assist setiap 60 menit. Messi juga membantu Inter Miami berubah, membawanya dari dasar klasemen MLS dan merebut gelar.
Sejak Lionel Messi ada di Inter Miami, klub MLS itu sudah memiliki 2 gelar juara. Gelar itu adalah Piala Liga dan Supporters Shield.
"Jika saya harus menggunakan satu kata untuk menggambarkan Messi, saya akan memilih kata 'pemenang'. Bukan karena Messi telah memenangkan terlalu banyak gelar, tetapi karena dia masih ingin menang setiap hari," tutup Beckham.
Murianews, Kudus – David Beckham salah satu pemilik Inter Miami, mengungkapkan sisi lain dari seorang Lionel Messi. Dalam podcast Rio Ferdinand pada 17 Oktober 2024, Beckham mengungkapkan sesuatu tentang Messi.
Presiden Klub Inter Miami ini tidak segan untuk memuji superstar nomor satu di timnya ini. Beckham mengaku sangat terkesan dengan Messi di hari pertama latihan di Inter Miami.
Mantan kapten Timnas Inggris itu mengingat benar, jika saat itu Messi benar-benar bersemangat bergabung di Inter Miami. La Pulga saat itu, tiba di tempat latihan 3 jam lebih awal dari pemain lain.
"Pada hari pertama latihan, dia datang ke lapangan pada pukul 6:50 pagi. Tidak ada seorang pun di lapangan saat itu. Dia tiba pada pukul 6:50 ketika jadwal latihan dimulai pada pukul 10,” ujar David Becham.
Beckham juga menyebut Messi mempersiapkan segalanya di gym. melakukan pemanasan, melakukan semua tugas yang biasa dilakukan oleh seorang pemain muda.
”Namun Messi masih mempertahankan kebiasaan itu. Setelah semua yang telah dia capai, dia masih tidak mengabaikannya,” tambah David Becham.
Mantan bintang Manchester United itu juga menyebut Messi adalah orang yang rendah hati. Pemain ini juga sangat pandai memotivasi pemain muda dan tidak membuat mereka merasa kecil di hadapannya.
Saya pikir.......
"Saya pikir Messi adalah guru yang sangat baik. Dia sangat terampil, tidak pernah menganggap dirinya sebagai atasan mereka. Dia adalah tipe pemain yang akan tinggal di tempat latihan untuk mengobrol dan mengajarkan sepak bola kepada pemain muda. Messi adalah orang pertama yang pergi ke gym dan juga yang terakhir pergi," kata David Beckham kepada Rio Ferdinand.
Beckham berpikir bahwa Messi sangat mirip dengan Ronaldo dalam hal ini. Superstar Portugal itu juga terkenal sebagai pemain yang aktif memberi motivasi pada pemain muda.
"Saya pikir begitu, pemain yang telah mencapai level tinggi, mereka akan memiliki kualitas di atas secara default,” tegasnya.
Messi yang saat ini berusia 37 tahun masih menjadi pemimpin di tim Inter Miami. Superstar Argentina itu telah mencetak 19 gol dan menyumbangkan 12 assist dalam 21 pertandingan.
Menurut statistik awal tahun 2024, Messi mencetak gol atau assist setiap 60 menit. Messi juga membantu Inter Miami berubah, membawanya dari dasar klasemen MLS dan merebut gelar.
Sejak Lionel Messi ada di Inter Miami, klub MLS itu sudah memiliki 2 gelar juara. Gelar itu adalah Piala Liga dan Supporters Shield.
"Jika saya harus menggunakan satu kata untuk menggambarkan Messi, saya akan memilih kata 'pemenang'. Bukan karena Messi telah memenangkan terlalu banyak gelar, tetapi karena dia masih ingin menang setiap hari," tutup Beckham.