Timnas Indonesia Siapkan Stadion Manahan Solo untuk Piala AFF 2024
Budi Santoso
Selasa, 26 November 2024 22:30:00
Murianews, Kudus – Timnas Indonesia tidak akan menggunakan SUGBK Jakarta sebagai stadion kandang mereka di Piala AFF 2024. Sejumlah stadion disiapkan untuk menjadi opsi yang digunaka sebagai kandang Timnas Indonesia.
Dari beberapa stadion yang biasa digunakan Timnas Indonesia, ada beberapa yang kemungkinan akan dipilih untuk dijadikan kandang di Piala AFF 2024. Stadion-stadion seperti Stadion Manahan di Solo, Stadion Pakansari di Kabupaten Bogor, dan Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya menjadi opsi.
Namun, Stadion Manahan Solo disebut-sebut lebih berpeluang untuk menjadi kandang bagi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Namun kepastian mengenai hal ini masih akan menunggu keputusan resmi dari PSSI.
Timnas Indonesia dipastikn tidak akan berkandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Seperti dilansir dari Antara, Manajer Timnas Indonesia, Sumardji sudah mengkonfirmasi hal ini.
Menurut Sumardji, SUGBK masih akan menjalani perawatan untuk menggelar pertandingan-pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Timnas Indonesia akan kembali bertanding pada Maret 2025 nanti.
“Karena GBK dalam proses perawatan dan perbaikan untuk home (pertandingan kandang) Maret,” kata Sumardji seperti dilansir Antara.
Timnas Indonesia akan memainkan pertandingan-pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret dan Juni 2025. Masng-masing akan menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025 dan menjamu China pada 5 Juni 2025.
Sementara itu, untuk Piala AFF 2024, pasukan Shin Tae-yong akan menjalani pertandingan kandang tiga kali. Masing-masing melawan Myanmar pada (9/12/2024). Lalu melawan Laos (12/12/2024), dan kemudian melawan Filipina (21/12/2024) .



