Pelatih Vietnam, Kim Sang Sik menegaskan kesiapan timnya. Pada konferensi pers sebelum pertandingan pelatih asal Korsel ini menyebut Vietnam ingin menjadi juara grub B.
"Melawan Myanmar adalah pertandingan terakhir penyisihan grup dan juga pertandingan untuk menentukan juara grup. Vietnam mempersiapkan diri secara menyeluruh. Meski jadwalnya sedikit melelahkan, Kami yakin akan memenangkan hasil terbaik," tegas Kim dilansir Thethao247.
Timnas Indonesia sendiri menghadapi tantangan besar saat menghadapi Filipina. Pada pertandingan ini kemenangan menjadi satu-satunya cara untuk bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2024.
Dengan kemenangan, Timnas Indonesia tidak akan bergantung pada hasil pertandingan lain. Dengan semangat dan motivasi besr melangkah ke semifinal, Timnas Indonesia akan bermain habis-habisan.
Murianews, Kudus – Pertandingan terakhir babak penyisihan grup Piala AFF 2024 di Grup B, Sabtu (21/12/2024) menjadi penentuan tiket ke semifinal. Vietnam akan menghadapi Myanmar, sementara Timnas Indonesia vs Filipina.
Dengan Vietnam yang memiliki peluang terbesar untuk lolos, persaingan ketat masih akan terjadi dengan Timnas Indonesia, Filipina, dan Myanmar. Masing-masing tim memiliki kans untuk melaju ke semifinal Piala AFF 2024.
Media Kompas.com, mengungkapkan kemungkinan skenario yang memungkinkan Vietnam dan Myanmar melaju bersama ke semifinal. Dalam analisis tersebut, skenario bisa terjadi jika pertandingan Vietnam vs Myanmar berakhir imbang.
Di sisi lain, pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina juga harus berakhir imbang dengan skor yang lebih rendah. Jika itu terjadi, maka Vietnam dan Myanmar bisa lolos.
Namun, Manajer Timnas Indonesia Sumardji mengesampikan kemungkinan ini. Sumardji menyatakan Timnas Indonesia akan fokus pada pertandingan melawan Filipina, ketimbang memikirkan Vietnam vs Myanmar.
"Bahkan jika mereka ingin bermain mata, jika Timnas Indonesia bisa memenangkan Filipina, saya pikir kita akan maju ke semifinal," ujar Sumardji seperti dilansir Kompas.com.
Sementara itu, meskipun skenario tersebut bisa terjadi, namun akan sulit bagi Vietnam dan Myanmar untuk sengaja bermain imbang. Vietnam, yang ditahan imbang oleh Filipina di laga sebelumnya, berambisi meraih kemenangan untuk memuncaki klasemen Grup B.
Pelatih Vietnam...
Pelatih Vietnam, Kim Sang Sik menegaskan kesiapan timnya. Pada konferensi pers sebelum pertandingan pelatih asal Korsel ini menyebut Vietnam ingin menjadi juara grub B.
"Melawan Myanmar adalah pertandingan terakhir penyisihan grup dan juga pertandingan untuk menentukan juara grup. Vietnam mempersiapkan diri secara menyeluruh. Meski jadwalnya sedikit melelahkan, Kami yakin akan memenangkan hasil terbaik," tegas Kim dilansir Thethao247.
Timnas Indonesia sendiri menghadapi tantangan besar saat menghadapi Filipina. Pada pertandingan ini kemenangan menjadi satu-satunya cara untuk bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2024.
Dengan kemenangan, Timnas Indonesia tidak akan bergantung pada hasil pertandingan lain. Dengan semangat dan motivasi besr melangkah ke semifinal, Timnas Indonesia akan bermain habis-habisan.