Sabtu, 22 November 2025

"Sir Alex Ferguson akan hadir sebagai pelatih. Dia adalah guru pertama saya, saya menandatangani kontrak dengan Manchester United saat masih berusia 17 tahun," ujar Rossi.

Meskipun Giuseppe Rossi hanya bekerja dengan Ferguson hanya selama tiga tahun dan tidak banyak bermain, nyatanya mereka memiliki hubungan dekat. Alhasil saat Ferguson diminta bisa hadir, pelatih legendaris ini menyetujuinya.

“Ketika saya meminta dia untuk datang, dia langsung setuju. Itu menunjukkan betapa luar biasanya dia," ungkap Giuseppe Rossi dengan bersemangat.

Giuseppe Rossi sendiri bergabung dengan Manchester United pada tahun 2004 saat Sir Alex Ferguson mejadi pelatihnya. Di Manchester United Rossi mencetak empat gol dalam 14 penampilan di semua kompetisi.

Meskipun ia dipinjamkan ke Newcastle dan Parma antara 2006 dan 2007, namanya lebih mencuay saat bermain di Villarreal. Di Klub Spanyol itu dirinya mencetak 82 gol dalam 192 pertandingan.

Setelah berkarier di berbagai klub, Rossi akhirnya mengakhiri kariernya di Fiorentina, klub yang selalu ia cintai. Laga perpisahan Rossi dipastikan akan menjadi ajang reuni para bintang.

Para Legenda akan main...

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler