Rabu, 19 November 2025

Murianews, KudusRed Sparks kembali membuktikan ketangguhannya di pentas Liga Voli Korea 2024/2025. Dalam duel dramatis melawan Pink Spiders, Red Sparks sukses mengamankan kemenangan krusial dengan skor 3-2, Sabtu (1/3/2025), di Chungmu Gymnasium.

Meski tampil tanpa Megawati Hangestri Pertiwi, tim besutan Ko Hee Jin tetap menunjukkan semangat juang luar biasa. Bahkan, Red Sparks sempat tertekan setelah kalah di dua set awal.

Namun, dengan determinasi tinggi, mereka berhasil melakukan comeback sensasional dan menghentikan dominasi Pink Spiders yang sebelumnya mencatat 11 kemenangan beruntun sejak putaran keempat.

Kemenangan ini semakin mengukuhkan posisi Red Sparks di peringkat kedua klasemen sementara. Saat ini, tim asal Daejeon telah mengoleksi 60 poin dari 32 pertandingan, dengan catatan 22 kemenangan dan 10 kekalahan.

Tak hanya itu, hasil positif ini juga membuat Red Sparks semakin menjauh dari kejaran Hillstate, yang berada di posisi ketiga dengan 57 poin. Sementara itu, Pink Spiders tetap berada di puncak klasemen dengan 77 poin, meskipun rekor impresif mereka akhirnya terhenti di tangan Red Sparks.

Berikut Klasemen Liga Voli Korea 2024/2025 (Sabtu, 1 Maret 2025):

  • 1.Pink Spiders – 77 poin
  • 2.Red Sparks – 60 poin
  • 3.Hillstate – 57 poin
  • 4.IBK Altos – 40 poin
  • 5.Hi Pass – 38 poin
  • 6.AI Peppers – 31 poin
  • 7.GS Caltex – 27 poin

Komentar

Terpopuler