Rabu, 19 November 2025

Dengan peluang meraih gelar domestik yang sudah nyaris sirna, satu-satunya harapan untuk lolos ke Liga Champions musim depan adalah melalui jalur juara di turnamen ini. Namun, tanpa Sabitzer, misi ini terasa seperti mendaki gunung terjal tanpa peralatan yang memadai.

Sementara Dortmund dirundung nestapa, Barcelona justru mendapat keuntungan besar. Tim Catalan yang memang sudah unggul dalam kualitas skuad, kini memiliki peluang lebih besar untuk mendominasi lini tengah saat menghadapi Dortmund tanpa gelandang andalan mereka.

Absennya Sabitzer membuat tugas Barcelona lebih ringan dalam mengontrol permainan dan menciptakan peluang. Namun, bukan berarti pasukan Hansi Flick boleh meremehkan Dortmund begitu saja.

Meskipun pincang, Dortmund masih memiliki ancaman serius di lini serang, terutama pada diri Serhou Guirassy. Pemain ini bisa mebahayakan pertahanan Barcelona.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler