Kamis, 20 November 2025

Meski demikian, satu hal sudah bisa dibanggakan Benzema dibanding Ronaldo. Sukses Al Ittihad merebut gelar juara Liga Pro Saudi, pada akhirnya membuat Benzema melampaui Ronaldo dalam kiprahnya di Timur Tengah.

Dalam dua musim bersama Al Ittihad, Benzema akhirnya berhasil merebut gelar juara. Situasi ini bertolak belakang dengan apa yang dialami oleh Ronaldo. Rekan Benzema saat main di Real Madrid ini sama sekali belum merebut gelar juara sejak bergabung dengan Al Nassr.

Al Ittihad yang diperkuat Benzema bisa dikatakan sangat impresif. Dibawah kendali Laurent Blanc, klub ini mampu bangkit setelah terpuruk pada musim sebelumnya. Sejak pekan ke-19 mereka mengambil alih puncak klasemen dan tak tergoyahkan hingga akhir musim, dengan keunggulan 9 poin dari rival terdekat Al Hilal.

Di sisi lain, Cristiano Ronaldo bisa dikatakan masih diliputi kesialan dibandingkan Benzema. Musim ini Ronaldo kembali merasakan musim yang buruk bersama Al Nassr. Meskipun masih tajam, Ronaldo gagal membawa Al Nassr merebut gelar juara, meski sudah tiga musim di Liga Pro Saudi.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler