Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus — Pelatih Liverpool FC Arne Slot, sangat mungkin akan kehilangan John Heitinga, tangan kanannya selama menangani The Reds. Asisten pelatih Liverpool ini dikabarkan akan menjadi pelatih Ajax Amsterdam.

Seperti dilansir The Sun, John Heitinga dikabarkan telah memasuki tahap akhir negosiasi untuk kembali ke Ajax Amsterdam sebagai pelatih kepala. Klub Merseyside disebut sudah memberi izin penuh agar pembicaraan itu berlangsung.

Heitinga, yang dibawa Arne Slot ke Anfield pada musim panas 2024, segera menjadi tangan kanan tepercaya. Padahal saat masih menjadi pemain, John Heitinga adalah mantan bek Everton, yang jelas-jelas menjadi rival sekota Liverpool.

Di musim perdananya, John Heitingan bahkan sempat menggantikan Arne Slot memimpin langsung Liverpool. Itu terjadi saat Arne Slot menjalani skorsing. Saat itu Heitinga sukses membawa Liverpool menang atas Newcastle United dan Southampton.

Bagi John Heitinga, yang berusia 41 tahun itu, Ajax memang bukan sekadar klub lama. Dirinya sempat bermain dalam 218 laga dan pernah memegang berbagai posisi kepelatihan di akademi Ajax hingga memimpin tim utama secara interim pada awal 2023.

Saat itu John Heitinga berhasil membawa Ajax Amsterdam Godenzonen finis ketiga Eredivisie dan lolos ke final Piala KNVB. Namun setelahnya, dirinya tidak masuk dalam proyek baru direktur olahraga Ajax, Sven Mislintat.

Namun, saat ini, kursi pelatih kepala Ajax lowong usai mundurnya Francesco Farioli. Dengan rekam jejak dan prestasinya, John Heitinga diyakini cocok untuk memulihkan kebanggaan di Johan Cruijff Arena. Karena itu dirinya dipanggil pulang.

Pukulan...

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler