Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus — Setelah melewati musim pertama yang buruk bersama Manchester United (MU), bek muda Leny Yoro tetap berkomitmen untuk setia pada Setan Merah. Pemain berusia 19 tahun itu menunjukkan keyakinan terhadap masa depan tim dan perannya di dalamnya.

Leni Yoro bergabung dengan Manchester United dari Lille (Prancis) pada Desember 2024 lalu dalam sebuah keputusan mengejutkan. Pemain ini sebelumnya menolak tawaran dari raksasa Spanyol, Real Madrid untuk memilih MU.

Pilihan tersebut dipandang banyak pihak sebagai langkah strategis, bukan hanya bagi perkembangan karier Leny Yoro. Tetapi juga sebagai bagian penting dari proses rekonstruksi jangka panjang MU yang tengah mengalami penurunan prestasi.

Musim 2024/25 menjadi musim terburuk bagi MU, yang hanya mampu finis di posisi ke-15 di Liga Inggrism dan gagal di final Liga Europa. Namun, di tengah hasil minor ini Yoro membawa secercah harapan baru bagi klub raksasa Inggris ini.

Setelah pulih dari cedera lutut yang dialaminya dalam laga persahabatan kontra Arsenal, Leny Yoro sukses tampil di 33 pertandingan di semua kompetisi bersama MU. Pemain ini juga menunjukkan performa yang konsisten di lini belakang.

Dalam wawancara eksklusif dengan Rising Ballers, Yoro menyatakan dirinya masih memiliki tujuan bersama MU. Dirinya masih tetap ingin bertahan di Old Trafford selama beberapa tahun lagi, dan menjadi bagian dari kebangkitan klub ini.

“Saya harap saya pasti akan tinggal di Manchester. Dapat dikatakan bahwa saya telah memenangkan beberapa gelar ... mungkin seorang anak-anak. Sesuatu seperti itu,” ungkapnya sambil tersenyum.

Cedera...

  • 1
  • 2

Komentar