Rabu, 19 November 2025

Tim berikutnya yang memiliki prosentase tinggi untuk merebut gelar juara Piala Dunia Antarklub 2025 adalah Manchester City dengan 17,8%. Lalu diikuti Bayern Munich (12,8%), dan Inter Milan (12,3%). Menariknya, Real Madrid, yang memegang rekor juara terbanyak Liga Champions Eropa, hanya berada di posisi kelima dengan peluang 9,8%.

Piala Dunia Antarklub FIFA 2025 yang akan diikuti Messi dan Intermiami, akan menjadi edisi perdana dengan format baru yang melibatkan 32 klub. Peserta akan dibagi menjadi 8 grup berisi 4 tim setiap grupnya. Fase grup akan berlangsung dalam format round-robin, dengan dua tim teratas dari tiap grup melaju ke babak 16 besar.

Selanjutnya turnamen akan berlanjut dengan format sistem gugur hingga final. Berbeda dari edisi sebelumnya, turnamen ini tidak akan menggelar pertandingan perebutan tempat ketiga.

Klub-klub peserta terdiri dari para juara turnamen kontinental seperti Liga Champions UEFA, Copa Libertadores, dan Piala Champions CONCACAF, serta sejumlah tim tambahan yang lolos berkat performa gemilang sepanjang periode 2021–2024. Salah satunya klub Inter Miami yang diperkuat Lionel Messi.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler