Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Turnamen Piala Dunia Antarklub 2025, akan menjadi tontonan menarik di tengah jeda kompetisi sepak bola dunia. Turnamen ini memasuki momentum baru setelah menggunakan format baru yang lebih besar.

Untuk pertama kalinya dalam sejarah, Piala Dunia Antarklub akan diikuti 32 klub peserta. Sebuah format yang benar-benar berbeda dibandingkan pelaksanaan sebelum-sebelumnya.

Piala Dunia Antarklub 2025 akan mempertemukan klub-klub terbaik dari seluruh dunia dalam sebuah pesta sepak bola yang belum pernah terjadi sebelumnya. Diselenggarakan di Amerika Serikat mulai 15 Juni 2025 hingga 15 Juli 2025, turnamen ini akan menjadi "pemanasan" menjelang Piala Dunia 2026.

Sebagai turnamen baru, Piala Dunia Antarklub 2025 layak dicermati dan diikuti. Berikut beberapa informasi terkait dengan turnamen Piala Dunia Antarklub 2025 yang akan segera digelar:

Format Baru, Semangat Baru

Berbeda dari edisi-edisi sebelumnya yang berlangsung setiap tahun dan hanya melibatkan beberapa tim, Piala Dunia Antarklub 2025 dan selanjutnya akan digelar setiap empat tahun sekali. Format kompetisinya akan sama dengan model turnamen yang terjadi di Piala Dunia antarnegara.

Piala Dunia Antarklub 2025 diikuti 32 klub yang akan dibagi ke dalam 8 grup yang masing-masing terdiri dari 4 klub. Dua tim teratas dari setiap grup akan lolos ke babak 16 besar, dan selanjutnya bersaing dalam fase knock out, hingga partai final.

Di Piala Dunia Antarklub 2025 tidak akan mempertandingan laga perebutan tempat ketiga. Sehingga hanya akan ada satu pertandingan puncak, final memperebutkan gelar juara.

Peserta...

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler