Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Superstar sepak bola Argentina, Lionel Messi kembali masuk dalam buku rekor FIFA. Sukses Messi mencetak gol ke gawang Porto membuat namanya kembali tercatat dalam rekor pencapain yang terjadi di turnamen resmi FIFA.

Messi bersama Inter Miami sukses meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Porto dan membantu timnya untuk terus bersaing di turnamen Piala Dunia Antarklub 2025. Gol kedua Inter Miami yang dicetak Messi di tersebut menjadikannya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di turnamen-turnamen resmi FIFA.

Messi sat ini telah mengumpulkan 25 gol, dan melampaui catatan sebelumnya atas nama Marta, pesepakbola wanita Brasil yang mencatat 24 gol. Keberhasilan Messi mengukir rekor ini menjadi bagian konsistensinya bermain selama lebih dari dua dekade di berbagai ajang FIFA, baik di level junior, senior tim nasional, maupun klub.

Di level junior, Messi memulai perjalanan impresifnya dengan mencetak 6 gol di Piala Dunia U20 2005 di Belanda. Itulah satu-satunya turnamen kelompok usia FIFA yang diikutinya, mengingat perfomanya langsung moncer di level senior meski disaat muda usia.

Bersama Timnas Argentina, Messi tampil di lima edisi Piala Dunia senior. Dari keikutsertaannya, Messi mencetak 1 gol di Piala Dunia Jerman 2006, 4 gol di Piala Dunia Brasil 2014, 1 gol di Piala Dunia Rusia 2018, dan penampilan fenomenalnya di Piala Dunia Qatar 2022 dengan 7 gol. Menariknya, Messi tidak pernah tampil di Piala Konfederasi.

Sedangkan di level klub, Messi telah berpartisipasi dalam tiga edisi Piala Dunia Antarklub bersama Barcelona dan mencetak 6 gol. Masing-masing mencetak 2 gol pada 2009, 2 gol pada 2011, dan 1 gol pada 2015. Tambahan 1 gol saat melawan Porto bersama Inter Miami kini membuat koleksinya di ajang ini menjadi 6 gol.

Rekor gol Messi di ajang turnamen resmi FIFA pada akhirnya melampaui capaian rival abadinya, Cristiano Ronaldo. Superstar Portugal itu hingga saat ini baru memiliki total 17 gol di turnamen-turnamen resmi FIFA.

Ronaldo hanya...

  • 1
  • 2

Komentar