Rabu, 19 November 2025

Pada kesempatan pertamanya menjadi bagian resmi Barcelona, Marcus Rashford juga menyebut sangat antusias dengan skuad yang ada. Menurutnya, Barcelona memiliki banyak pemain muda yang sangat berkualitas.

“Mereka masih muda tetapi sangat berani dan dewasa. Musim lalu mereka bermain bagus, tetapi tahun ini kami ingin berbuat lebih banyak,” katanya menambahkan.

Khusus kepada Lamine Yamal, Rashford mengungkapkan kekagumannya pada keajaiban Barcelona ini. Seperti yang pernah diungkapkannya sebelumna, Rashford menyatakan sangay ingin bisa bermain dengan Yamal. Dan itu sudah sangat dekat bisa terwujud.

“Dia adalah bakat khusus. Menurut pendapat saya, musim lalu Yamal adalah salah satu pemain terbaik, jika bukan yang terbaik, di dunia. Sangat menyenangkan akhirnya bisa bermain dengannya,”tutur Rashford.

Marcus Rashford, menjadi pemain asal Inggris kedua dalam sejarah yang bergabung dengan Barcelona. Sebelumnya, legenda sepak bola Inggris, Gary Lineker telah bermain lebih dulu bermanin di sana. Setelah hampir empat dekade, Rashford menjadi pemain Inggris kedua yang singgah.

Lineker sendiri merupakan sosok yang sering membela Rashford dari kritik publik, di masa-masa sulitnya bersama Manchester United. Lineker menyebut, masalah yang dihadapi Rashford di Manchester United lebih disebabkan karena ketidakstabilan klub ketimbang performanya secara individu.

“Lineker adalah panutan bagi saya untuk diikuti. Saya tahu apa yang dia lakukan di sini dan ingin memecahkan rekor itu. Tapi yang paling penting adalah tetap membantu tim menang,” sebut Rashford.

Komentar

Terpopuler