Selama lebih dari satu dekade bersama di Manchester City, Begiristain membantu Guardiola dan klubnya meraih 21 trofi utama. Capaian ini meliputi 7 gelar Liga Premier, 2 Piala FA, 1 Liga Champions, 1 Piala Dunia Antarklub FIFA, dan 1 Piala Super UEFA.
Selain prestasi di lapangan, mantan pemain Timnas Spanyol itu juga dikenal sebagai arsitek di balik banyak penandatanganan pemain penting di Manchester City dibawah kendali Pep Guardiola. Perannya membantu Guardiola dalam membangun kekuatan besar Manchester City.
Sebagai bentuk penghormatan, Manchester City dikabarkan berencana menggelar serangkaian acara spesial menjelang derby Manchester melawan Manchester United pada 14 September 2025 nanti. Begiristain akan menjadi tamu kehormatan dalam pertandingan tersebut, dan memberikan kesempatan kepada para penggemar dan klub menyampaikan apresiasinya.
Selain itu, City Studios salah satu divisi usaha Manchester City juga akan merilis film dokumenter berjudul A Farewell To Txiki. Film ini akan menggambarkan perjalanan kariernya rekan Guardiola ini, mulai sebagai pemain berbakat, hingga menjadi salah satu direktur olahraga paling berpengaruh dalam sepak bola modern.
Murianews, Kudus – Setelah bertahun-tahun bekerja sama membangun karir dan reputasi, pelatih Manchester City, Pep Guardiola harus berpisah dengan patner kerja terbaiknya. Pelatih asal Spanyol ini harus rela melepas Txiki Begirstian, Direktur Olahraga Manchester City.
Selama kurang lebih 13 tahun, kolaborasi Pep Guardiola dan Txiki Begirstian di Manchester City telah merubah peta kekuatan Liga Inggris. Manchester City yang mulai bangkit, pada akhirnya mendominasi secara mutlak Liga Inggris dan tumbuh besar di Eropa.
Kabar mundurnya rekan kerja Guardiola ini tersiar di laman resmi Mancherster City. Sekaligus juga menandai berakhirnya sebuah era paling bersejarah di Manchester City. Dengan Begiristain berperan krusial dalam ikut membentuk salah satu kekuatan paling dominan di sepak bola Inggris.
Kabar mengenai rencana mundur Begiristain sebenarnya sudah muncul sejak Oktober 2025. Namun baru-baru ini Manchester City menyatakan secara resmi jika rekan kerja Guardiola ini benar-benar mengakhiri pegabdiannya di Manchester City.
The Citizen juga mengumumkan Hugo Viana sebagai rekan kerja baru Pep Guardiola di jabatan Direktur Olahraga di Manchester City. Sosok ini sebelumnya telah dipersiapkan sebagai penerus Begiristain untuk terus membawa kejayaan.
Hubungan kerja Pep Guardiola dan Begiristain, diketahui telah berlangsung dalam waktu yang sangat lama. Keduanya memiliki hubungan profesional dan personal sangat panjang. Keduanya sama-sama menjadi pemain Barcelona pada era 1990-an.
Saat Guardiola menjadi pelatih di Barcelona, rekan karibnya ini juga menjabat sebagai direktur olahraga Barcelona. Kerjasama mereka akhirnya kembali terjadi saat mereka sama-sama menangani Manchester City pada 2016 lalu.
Membantu 21 Rebut Gelar...
Selama lebih dari satu dekade bersama di Manchester City, Begiristain membantu Guardiola dan klubnya meraih 21 trofi utama. Capaian ini meliputi 7 gelar Liga Premier, 2 Piala FA, 1 Liga Champions, 1 Piala Dunia Antarklub FIFA, dan 1 Piala Super UEFA.
Selain prestasi di lapangan, mantan pemain Timnas Spanyol itu juga dikenal sebagai arsitek di balik banyak penandatanganan pemain penting di Manchester City dibawah kendali Pep Guardiola. Perannya membantu Guardiola dalam membangun kekuatan besar Manchester City.
Sebagai bentuk penghormatan, Manchester City dikabarkan berencana menggelar serangkaian acara spesial menjelang derby Manchester melawan Manchester United pada 14 September 2025 nanti. Begiristain akan menjadi tamu kehormatan dalam pertandingan tersebut, dan memberikan kesempatan kepada para penggemar dan klub menyampaikan apresiasinya.
Selain itu, City Studios salah satu divisi usaha Manchester City juga akan merilis film dokumenter berjudul A Farewell To Txiki. Film ini akan menggambarkan perjalanan kariernya rekan Guardiola ini, mulai sebagai pemain berbakat, hingga menjadi salah satu direktur olahraga paling berpengaruh dalam sepak bola modern.