Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Barcelona secara hati-hati terus menyiapkan bintang mudanya Lamine Yamal. Bocah ajaib ini disebut-sebut akan menjadi senjata rahasia Barcelona di duel maut vs Paris Saint Germain (PSG) di Liga Champions, Kamis (2/10/2025) dinihari WIB.

Pelatih Hansi Flick, yang lebih mirip dokter pribadi akhir-akhir ini, menegaskan bahwa Yamal "hampir siap" untuk kembali bermain. Namun pelatih asal Jerman ini tidak akan terburu-buru memutuskannya. Waktu dan situasi yang tepat akan dipilihnya untuk kembali memainkan Lamine Yamal.

Menurut laporan Marca, Barcelona memperlakukan pemulihan Yamal dengan cara yang sangat hati-hati. Peamain ini tidak akan dipaksa untuk bisa segera bermain di Liga Spanyol, termasuk saat Barcelona akan menghadapi Real Sociedad, akhir pekan ini.

Hansi Flick dan Barcelona, sepertinya akan lebih memfokuskan Lamine Yamal untuk bisa bermain melawan PSG. Raksasa Prancis ini baru saja menghabisi Atalanta 4-0 di Liga Champions.

Pertandingan Barcelona vs PSG jelas bukan sekadar laga. Ini adalah panggung untuk Yamal membuktikan jika bakatnya bukan sekadar polesan Media Sosial. Selain itu, ini juga akan menjadi ajang persaingan nyata di lapangan antara Yamal dan Dembele di sisi PSG.

Belum lama ini Dembele menjadi pemilik Ballon d'Or 2025 dengan Yama tepat berada di belakangnya. Sehingga pertemuan Barcelona vs PSG, yang berpeluang menjadi panggung nyata bagi persaingan dua pemain yang saat ini dianggap sebagai yang terbaik di dunia ini.

Namun demikian, Barcelona ternyata juga masih mengalami sejumlah masalah terkait banyaknya pemain yang cedera. Di saat Yamal diharapkan bisa segera pulih, Fermin Lopez dan Gavi masih harus absen. Sedikit kabar baik bagi mereka, adalah kemungkinan kembalinya Alejandro Balde ke tim.

Sebelum bertemu PSG, Barcelona masih harus melewati rintangan Oviedo dan Real Sociedad di Liga Spanyol. Untuk dua laga ini, Yamal masih belum bisa dipastikan apakah sudah bisa tampil. Namanya mungkin sudah masuk daftar pemain. Tetapi untuk menjadi starter, Hansi Flick mungkin masih perlu pertimbangan.

Komentar

Terpopuler