Kamis, 20 November 2025

Pada menit ke-50 Yamal berhasil melewati hadangan bek Sociedad sebelum kemudian memberikan assist sempurna bagi Lewandowski. Penyerang asal Polandia itu menanduk dengan akurat, meluncurkan bola yang kemudian tergelincir masuk ke gawang Sociedad setelah sempat membentur tiang gawang. Barcelona berbalik unggul 2-1.

Pada menit ke-74 Lamine Yamal sempat mencetak gol, namun sayangny dinulir. Wasit menilai Yaal sudah dalam posisi offside sebelum mencetak gol. Berikutnya giliran Rashford mendapat peluang, tapi tendangannya melenceng.

Real Sociedad sendiri bukan tanpa peluang. Melalui Takefusa Kubo mereka mendapatkan peluang bagus. Sayangnya tendangan pemain asal Jepang dua kali membentur gawang. Begitu juga Barcelona, tendangan Lewandowski juga membentur gawang dua kali.

Tensi pertandingan memang menjadi cepat memasuki menit-menit akhir pertandingan. Namun akhirnya hasil Barcelona vs Real Sociedad berakhir dengan skor 2-1. Dengan kemenangan ini Barcelona membumbung di klasemen sementara Liga Spanyol. Mereka meraup 19 poin, untuk unggul 1 poin dari Real Madrid.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler