Diragukan, Tapi Martinelli Bersikeras Gyokeres Bisa Jadi Mesin Gol
Budi Santoso
Jumat, 3 Oktober 2025 15:02:00
Murianews, Kudus – Kiprah Viktor Gyokeres di Arsenal mulai agak diragukan setelah beberapa kali penampilannya. Namun Gabriel Martinelli, rekannya di Arsenal tetap memberikan dukungan. Martinelli bersikeras Gyokeres akan bisa mencetak 40 gol musim ini.
Gabriel Martinelli, penyerang sayap asal Brasil ini menegaskan, Arsenal masih harus sedikit bersabar. Namun dirinya meyakini, melihat bagaimana kualitas Gyokeres, pemain ini bisa menjadi mesin gol bagi Arsenal.
Di pertandingan Liga Champions pertengahan pekan lalu, Arsenal menang 2-0 dari Olympiacos di Stadion Emirates. Martinelli mencetak gol pembuka, sementara Martin Odegaard terpilih sebagai Pemain Terbaik di pertandingan itu.
Menurut Martinelli, saat ini dirinya sangat menikmati bermain bersama Martin Odegaard di Arsenal. Demikian juga dengan Viktor Gyokeres, yang musim ini adalah penyerang baru di Arsenal. Dua pemain ini menurutnya akan segera memberi dampak lebih jauh bagi lini serang Arsenal.
"Sangat menyenangkan bermain dengan Martin karena dia selalu menemukan umpan yang membuka peluang. Dengan Viktor, dia adalah tipe striker yang suka bergerak dengan cerdas, menyerang kotak penalti dan memanfaatkan ruang di belakang pertahanan,” ujarnya seperti dilansir Daily Mail.
Martinelli besikeras, ketika Gyokeres bergabung dan bisa mencapai kolborasi maksimal denga Martin Odegaard, maka efeknya akan sangat besar bagi Arsenal. Dirinya dan Odegaard akan berusaha sepenuhnya untuk memberikan dukungan bagi Gyokeres melakukan tugasnya.
”Kami akan mencoba mengoper bola ke Viktor sebanyak mungkin agar dia bisa mencetak 30 atau bahkan lebih dari 40 gol musim ini. Kami mempercayai Viktor, tahu kelasnya dan menganggapnya sebagai salah satu striker top di dunia," tegas Martinelli.
Odegaard...
Kombinasi Gyokeres, Odegaard dan dirinya harus segera menemukan performa yan solid. Martinelli yakin Gyokeres akan segera menemukan performa mencetak golnya yang eksplosif, meski striker asal Swedia ini belum mendapatkan satu gol-pun setelah 5 pertandingan.
Gyokeres yang dibeli mahal Arsenal, mulai diragukan para pengamat pada awal musim ini. Setelah lima laga Arsenal tanpa gol, pemain ini mulai diragukan bisa tampil seperti ekspetasi awal saat dirinya didatangkan.
Sebaliknya, Martinelli membuktikan bagaimana level bermainnya. Striker berusia 24 tahun itu terus bersinar di hingga pertandingan terakhir Arsenal. Pemain asal Brasil ini mampu mencetak gol ketika main dari dari bangku cadangan melawan Athletic Club dan Manchester City.
Golnya melawan Olympiacos bahkan mulai memberi kemungkinan dirinya akan bisa bermain sebagai starter. Selama ini Martinelli memang bagaikan seorang pemain dengan predikat "cadangan super". Bisa saja, di laga berikutnya dirinya menjadi starter di Arsenal.
"Saya ingin memulai setiap pertandingan. Saya akan mencoba membantu tim sebanyak yang saya bisa ketika saya memiliki kesempatan. Tentu saja, pelatih adalah orang yang membuat keputusan, tetapi setiap kali saya bermain, saya selalu memberikan yang terbaik," tegas Martinelli.
Persaingan antar pemain untuk menjadi starter di lini serang Arsenal saat ini memang menjadi sangat ketat. Martinelli juga harus bersaing dengan Noni Madueke dan Eberechi Eze, yang baru didatangkan di musim panas lalu.
Namun, Martinelli menegaskan dirinya sama sekali tidak merasa rendah diri. Semua yang ada di Arsenal akan digunakannya untuk memotivasi dirinya agar bisa lebih baik lagi. Hal seperti ini sudah biasa dialaminya di Timnas Brasil selama ini.
"Di tim nasional, saya harus bersaing dengan bintang-bintang seperti Vinicius Junior, Rodrygo atau Raphinha. Oleh karena itu, saya tidak punya alasan untuk mengeluh, jika Arsenal juga memiliki pemain yang bagus. Saya hanya senang bermain dengan mereka," ujarnya.



