Kamis, 20 November 2025

Hilangnya Kolo Muani bisa saja membuat Tottenham Spurs dalam masalah serius. Terutama ketika mereka masih kesulitan mencari pengganti Harry Kane. Sehingga situasi ini membuat pelatih Thomas Frank dipastikan harus segera membuat rencana baru.

Kolo Muani bergabung dengan Tottenham Hotspur dengan status pinjaman dari Paris Saint-Germain sejak September lalu. Fleksibilitas dan kemampuan pemain ini diharapkan bisa menghubungkan lini depan dengan bagian tengah timnya

Meski belum mencetak gol di Liga Inggris, penampilannya dinilai sudah berkembang positif. Sekarang, pelatih Thomas Frank dipastikan harus terus menggilir Richarlison, Mathys Tel dan Wilson Odobert untuk posisi tengah yang ditinggalkan Kolo Muani.

Di timnas Prancis, pelatih Didier Deschamps juga dipastikan harus mengubah rencananya setelah kehilangan ujung tombak berpengalaman ini. Sejauh ini Muani memiliki 31 caps di Timnas Prancis, dengan 9 gol yang sudah dikumpulkan. Deschamps juga tak bisa memainkan Ousmane Dembele, Marcus Thuram dan Desire Doue karena cedera.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler