Rabu, 19 November 2025

Murianews, Solo – Impian timnas Indonesia untuk tampil di laga puncak Piala AFF U16 kandas. Menghadapi Australia dalam laga semifinal di Stadion Manahan Solo, Senin (1/7/2024), timnas Indonesia kalah 3-5.

Dalam laga ini, timnas Indonesia U16 tampil apik setidaknya pada babak pertama. Bahkan, tuan rumah bisa unggul lebih dulu saat pertandingan baru berjalan tiga menit lewat gol Muhammad Zahaby Gholy.

Kecolongan gol cepat, Australia bangkit. Hasilnya, Australia mampu menyamakan kedudukan jadi 1-1 lewat Amlani Tatu dari tendangan bebas di menit ke-24.

Petaka buat timnas Indonesia U16 terjadi pada menit ke-27. Ini, menyusul keluarnya kartu merah buat Raihan Apriansyah.

Unggul jumlah pemain dimanfaatkan dengan baik oleh lawan. Pada masa injury tim, Australia menambah gol melalui Quinn Macnicol dan mengubah kedudukan jadi 1-2.

Namun, dua menit berselang, Muhammad Zahaby Gholy kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membawa kedudukan jadi 2-2 hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Australia lebih mengendalikan permainan karena unggul jumlah pemain. Hasilnya, Australia kembali berhasil mencetak gol pada menit ke-65 lewat Amlani mengubah kedudukan jadi 3-2 buat The Socceroos.

Australian kembali berhasil dua kali menjebol gawang timnas Indonesia lagi. Kedua gol ini diborong Anthony Didulica pada menit ke-71 dan 86 dan mengubah kedudukan jadi 5-2.

Timnas Indonesia mencetak gol tambahan melalui pemain pengganti Josh Holong pada di injury time babak kedua dan membawa kedudukan jadi 5-3. Skor akhir 5-3 tidak berubah hingga laga tuntas.

Dengan hasil ini, timnas Indonesia akan menjadi satu laga perebutan tempat ketiga melawan Vietnam, Rabu (3/7/2024) sore di Stadion Manahan. Sementara Australia akan bentrok lawan Thailand di laga puncak Piala AFF U16.

Komentar

Terpopuler