Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jakarta – Pebalap Yamaha asal Indonesia Aldi Mahendra yang tergabung dalam Team BrCorse, berhasil mencetak sejarah dengan menjadi Juara Dunia Indonesia pertama di ajang World Super Sport 300 (WorldSSP300) 2024.

Keberhasilan ini didapat Aldi Mahendra usai melakoni seri balapan terakhir di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu (21/10/2024). Pada balapan di Jerez, Aldi finis posisi kelima pada balapan kedua.

Aldi meraih lima poin dari balapan tersebut menambah koleksi akhirnya jadi 221 poin. Perolehan ini membuatnya unggul 21 poin dari peringkat kedua Loris Veneman. Alhasil, gelar juara dunia WorldSSP300 2024 menjadi milik pebalap muda Indonesia itu.

”Sejarah Tercipta! Aldi Satya Mahendra adalah Juara WorldSSP300 dan Juara Dunia pertama asal Indonesia,” demikian keterangan akun X resmi World Superbike, @WorldSBK.

Sementara itu, berbicara setelah balapan yang membuat sejarahnya, pembalap berusia 18 tahun itu merasa sangat gembira. Aldi mengatakan, hal itu adalah impiannya sejak kecil.

”Saya sangat senang. Ini adalah impian saya ketika saya masih kecil. Saat saya melihat kakak saya berlomba di WorldSSP300 dan WorldSSP, saya ingin menjadi seperti dia! Akhirnya, saya mendapat kesempatan untuk balapan di sini dan saya bisa menjadi Juara Dunia. Ini luar biasa bagi saya dan keluarga. Saya sangat senang. Saya Juara Dunia Indonesia pertama. Ini luar biasa,” kata Aldi Mahendra, dikutip dari laman worldsbk.com.

Komentar

Terpopuler