”Oleh karena itu semua pemain memberikan permainan terbaiknya 100 persen, karena (pertandingan) ini penting bagi kami,” kata Lulinha.
Murianews, Kudus – Perjalanan Madura United di ajang AFC Challenge League masih berlanjut. Bahkan, Madura United memastikan diri melangkah ke babak semifinal.
Kepastian ini diraih Madura United usai mengalahkan Tainan City FC dengan skor 3-0 pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jawa Timur, Kamis (14/3/2025) malam.
Tiga Gol kemenangan Laskar Sape Kerrab tersebut dicetak oleh Iran Junior menit ke-38, Lulinha menit ke-58 dan Youssef Ezzejjari menit ke-84. Dengan hasil ini, Laskar Sape Kerrab unggul agregat 3-0 atas Tainan City FC.
Pada babak semifinal nanti, Madura United akan bertemu dengan perwakilan Kamboja yakni Preah Khan Reach Svay Rieng.
Laga semifinal leg pertama akan dijalani oleh Madura United dengan status away pada 10 April 2025. Kemudian, leg kedua Madura United akan jadi tuan rumah pada 17 April 2025.
Pelatih Madura United Alfredo Vera membeberkan kunci kemenangan saat melawan Tainan City FC, yakni terus mengunci lawan dan menguasai jalannya pertandingan sepanjang laga.
”Tim ini kompak, chemistry antarpemain sudah dapat dan para pemain juga konsisten hingga pertandingan berakhir,” kata Alfredo saat konferensi pers setelah pertandingan, dilansir dari Antara.
Oleh karena itu, pelatih asal Brasil tersebut mengapresiasi semua pemainnya yang telah menerapkan strategi dengan baik, sehingga bermain bagus saat melawan klub perwakilan dari Taiwan itu.
100 Persen...
Sementara itu kapten Madura United Luiz Dos Reis atau yang sering di sapa Lulinha itu menyatakan kemenangan melawan Tainan City FC tidak lepas dari strategi pelatih yang sudah diberikan selama latihan.
”Oleh karena itu semua pemain memberikan permainan terbaiknya 100 persen, karena (pertandingan) ini penting bagi kami,” kata Lulinha.