Bantai Malaysia, Timnas Putri Indonesia U19 Lolos Semifinal Piala AFF
Dani Agus
Jumat, 13 Juni 2025 21:16:00
Murianews, Kudus – Timnas Putri Indonesia U19 menang telak dengan skor 4-0 di laga terakhir Grup B yang digelar di Stadion Phu Tho, Ho Chi Minh, Jumat (13/6/2025).
Kemenangan ini mengantarkan timnas putri Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF Putri U19 yang dilangsungkan di Vietnam.
Tambahan tiga poin penting ini membuat Indonesia finis di posisi kedua klasemen akhir dengan koleksi empat poin. Indonesia unggul satu angka dari Malaysia yang harus puas berada di posisi ketiga.
Timnas putri Indonesia tampil cukup perkasa saat melawan Malaysia. Pada menit ke-14, Garuda Pertiwi Muda sudah ungggul berkat gol Nasywa Salsabila.
Pada menit ke-30 giliran Sydney Hopper yang membobol gawang Malaysia untuk menggandakan keunggulan Indonesia menjadi 2-0 yang bertahan sampai babak pertama selesai.
Pada babak kedua, tim asuhan Akira Higashiyama bisa menambah dua gol lagi. Masing-masing diciptakan Jezlyn Kayla Azkah pada menit ke-60 dan Allya Putri di menit ke-63.
Pada semifinal, timnas putri Indonesia akan berhadapan dengan tuan rumah Vietnam.



