Rabu, 19 November 2025

Murianews, JeparaPersijap Jepara akan melakoni laga ke tiga Grup 2 Liga 2 2024/2025. Bertandang ke rumah Nusantara United FC, Persijap bertekad mencuri poin.

Laga Nusantara United FC vs Persijap akan digelar di Stadion Kebogiro, Boyolali, kamis (19/9/2024) pukul 15.00 WIB. Laga ini amat penting bagi Persijap untuk memastikan posisi tetap mempertahankan posisi di peringkat pertama klasemen sementara di Grup 2 Liga 2 2024/2025.

Laga ini dipastikan akan berlangsung sengit. Betapa tidak, mantan pelatih Persijap musim lalu, Salahudin, kini menukangi Nusantara Unted FC.

Tidak hanya itu, beberapa mantan punggawa Laskar Kalinyamat juga bergabung di sana. Seperti Irfan Afghoni dan mantan kapten Persijap, Qischil Gandrum Minny. Dua pemain itu sebelumnya menjadi motor bagi Persijap di musim sebelumnya.

Menghadapi laga itu, head coach Persijap Jepara, Kahudi Wahyu Widodo memastikan tetap optimis bisa mencuri poin dari Quschil dan kawan-kawan. Kendati demikian, dia menyebut pemainnya butuh kerja ekstra keras.

"Target awal tetap curi poin. Namun saat pertandingan tidak tahu seperti apa," kata Kahudi, Rabu (18/9/2024).

Berkaca pada dua laga sebelumnya, Persijap masih punya banyak pekerjaan rumah. Orkestrasi permainan mereka dinilai masih buruk.

Lini tengah Laskar Kalinyamat masih sering tak bisa mengalirkan bola dengan baik. Sementara di lini depan, finishing masih menjadi persoalan serius. Kahudi pun menyadari kelemahan itu.

"Permasalahan tim ini dari tengah ke depan. Kombinasinya tidak terlalu baik. Kemudian eksekusinya di depan gawang kurang," ujar Kahudi.

Bagi Kahudi, kinerja lini tengah dan depan Persijap menjadi bagian penting untuk bisa mencuri poin. Karena itu, selama tiga hari lalu, Kahudi menggeber latihan untuk meningkatkan preforma di sektor tersebut.

Sebagaimana diketahui, karakter Salahudin adalah high pressure. Karakter inilah yang kemungkinan akan diterapkan ketika Nusantara United menghadapi Persijap. Untuk membendungnya, Kahudi juga menyatakan telah menyiapkan strategi.

"Strategi taktik calon lawan, Salahudin selalu main dengan high pressing. Latihan kami dikondisikan bagaimana anak-anak bisa melepaskan tekanan pressing," jelas Kahudi.

Nusantara United FC dipastikan akan bermain habis-habisan. Pasalnya, mereka belum pernah meraih kemenangan sekalipun. Dua laga sebelumnya, Salahudin hanya bisa mempersembahkan hasil imbang.

Sementara itu, Persijap sudah mendapatkan sekali kemenangan dan sekali hasil imbang. Kini Laskar Kalinyamat menempati posisi pertama dengan mengoleksi empat poin. Persijap dibuntuti oleh Bhayangkara FC dengan koleksi poin yang sama.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler