Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara – Kabar mengagetkan datang dari Persijap Jepara. Kahudi Wahyu Widodo diberhentikan dari posisinya sebagai head coach tim berjuluk Laskar Kalinyamat itu.

Kabar itu dibenarkan Kahudi. Saat dihubungi Murianews.com lewat sambungan telepon, Kamis (31/10/2024) pukul 19.35 WIB.

"Jadi memang sudah ada komunikasi (dengan manajemen Persijap) untuk saya diputus hubungan kerja dengan Persijap," ungkap Kahudi.

Kahudi mengaku kabar pemberhentian itu disampaikan langsung oleh Presiden Persijap, Iqbal Hidayat melalui sambungan telepon. Komunikasi terkait hal itu terjadi pada kemarin dan hari ini.

"Secara resminya belum. Tapi sudah diinfokan positif bahwa saya diberhentikan. Presiden yang memberitahukan, by phone. Hari ini, siang tadi, " ucap Kahudi.

Kahudi tak memberikan alasan manajemen soal pemberhentian atas dirinya itu. Kendati demikian, sebagai seorang profesional, Kahudi menerima keputusan manajemen klub kebanggaan masyarakat Jepara itu.

"Sebagai seorang profesional itu kan hal biasa menurut saya. Saya menanggapinya seperti itu. Mungkin Persijap ingin yang lebih lagi, atau apa itu kan hal yang wajar," kata Kahudi.

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler