Rabu, 19 November 2025

Komisaris PT Sehat Mastuti Raharja, dr Hapsari menyampaikan, lewat even ini pihaknya ingin mendorong masyarakat menjalankan gaya hidup sehat.

Selain itu, ia juga merupakan pemilik Rumah Sakit Graha Husada Jepara juga ingin memperkuat citra Jepara sebagai destinasi wisata, sekaligus memberikan apresiasi kepada tenaga kesehatan.

’’Perayaan ulang tahun ke-23 ini menjadi momen penting bagi kami. Melalui ’Jeparundise’, kami ingin menyampaikan rasa syukur sekaligus mengajak masyarakat untuk bersama-sama merayakan kebersamaan, kesehatan, dan keindahan Jepara,’’ kata Hapsari.

Salah satu peserta tenaga kesehatan, dr Nanda mengungkapkan rasa bangganya dapat turut serta. Di sela kesibukan di Rumah sakit, masih bisa menyemarakkan event ini.

’’Sebagai tenaga kesehatan, sering kali kami sibuk dan kurang sempat berolahraga. Acara ini menjadi motivasi sekaligus pengalaman menyenangkan bagi kami,’’ ucap dia.

Sementara, Dea Alberta, peserta dari Semarang merasa senang bisa ikut event lari kali ini. Pasalnya, apa yang disuguhkan panitia berbeda dengan beberapa event yang pernah diikuti di kota lain.

Jadi Promosi Wisata Jepara...

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler