Kamis, 20 November 2025

Di sisi lain, saat itu bek teranyar, Leonardo Silva Lelis tak diturunkan karena di pertandingan sebelumnya mengantongi kartu merah. Praktis, lini belakang Persijap hanya mengandalkan tiga pemain saja.

Peran Zoda sebagai gelandang tengah cukup cemerlang. Beberapa kali dia mengancam gawang Persela. Baik lewat tendangan bebas maupun serangan-serangan yang dia inisiasi.

Tampaknya, Widodo akan kembali memasang Zoda di posisi gelandang. Sedangkan Fikron akan diduetkan dengan Lelis.

Berikut ini adalah prediksi line up Persijap Jepara melawan PSKC Cimahi:

Formasi: 4-3-3
Penjaga Gawang (GK) : Moch Sendri Johansyah
Pemain bertahan (DF): FIkron Afriyanto, Zahran Alamsyah, Rahmat Hidayat, Leonardo Silva Lelis
Pemain tengah (MF): Rakhmatso Rakhmatzoda, Rizki Kinyun Hidayat, Dody Alfayed
Pemain depan (FW): Samuel Gwijangge, Indra Arya, Rosalvo Junior

Editor: Supriyadi

 

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler